Gaya Hidup

Wah! Makanan Ini Bisa Memperbaiki Mood Buruk

Jumat, 19 Juli 2019 - 06:12 | 63.50k
Ilustrasi Coklat (delhidailynews)
Ilustrasi Coklat (delhidailynews)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Mood merupakan suasana hati atau perasaan yang terus ada dan mewarnai kondisi psikologis Anda. Mood buruk atau baik bisa dipengaruhi oleh beberapa hal, seperti diri sendiri, kondisi kesehatan atau sakit pada tubuh, kondisi lingkungan, dan masalah sekitar.

Ada beberapa cara untuk membangkitkan mood, salah satunya lewat makanan. Berikut adalah beberapa makanan yang dapat membangkitkan mood Anda, dilansir dari Klik Dokter.

1. Cokelat

Cokelat hitam atau dark chocolate adalah yang dapat memengaruhi suasana hati Anda. Dark chocolate dapat merangsang hormon endorfin yang menyebabkan timbulnya perasaan senang.

2. Ikan

Ikan seperti salmon, sarden, dan makarel kaya akan asam lemak omega 3 yang berhubungan dengan kesehatan mental. Sebuah studi pada Journal of Epidemiology and Community Health menemukan bahwa orang yang banyak mengonsumsi ikan lebih jarang memiliki gejala depresi. 

3. Yoghurt

Probiotik seperti yoghurt adalah makanan sehat untuk sistem pencernaan tubuh. Namun, probiotik ternyata juga berhubungan dengan kesehatan mental. Pada sebuah ulasan di Annals of General Psychiatry, ditemukan bahwa adanya efek positif dari probiotik terhadap gejala depresi.

4. Buah dan sayuran

Buah yang dapat membangkitkan mood adalah pisang, alpukat, jeruk, blackberry, dan blueberry. Pisang mengandung triptofan yang diubah menjadi serotonin dalam tubuh. Alpukat kaya akan asam lemak tak jenuh. Jeruk kaya akan vitamin C. Blackberry dan blueberry kaya akan antioksidan yang membantu otak memproduksi dopamin yang juga memengaruhi suasana hati seseorang.

Adapun sayuran seperti bayam dan brokoli kaya akan asam folat yang dapat mengurangi rasa lelah dan cemas.

5. Telur

Telur mengandung protein tinggi yang dapat menjaga kadar gula tubuh serta menjaga suasana hati agar tetap optimistis. Akan tetapi, mengonsumsi telur, daging, dan beberapa produk susu lainnya sebaiknya tidak boleh berlebihan dan dalam batas wajar saja.

Mood yang buruk dapat mengganggu aktivitas Anda dan orang-orang di sekitar Anda. Karena itu, jangan biarkan mood buruk merusak hari Anda. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES