Peristiwa Daerah

Tinjau TMMD 105 Banyuwangi, Dinas PMD: Ini Pekerjaan Mulia

Kamis, 18 Juli 2019 - 18:11 | 39.30k
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa bersama Anggota TMMD 105 Banyuwangi. (Foto: Agung Sedana/TIMES Indonesia)
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa bersama Anggota TMMD 105 Banyuwangi. (Foto: Agung Sedana/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) mengapresiasi kegiatan TMMD 105 di Desa Setail Genteng, Banyuwangi.

Kepala Bidang Pemberdayaan dan Pengelolaan SDA dan TTG, Masduki S.Pd., MPSA, mengatakan bahwa kegiatan TNI tersebut merupakan sebuah pekerjaan yang mulia, Kamis (18/7/2019).

TMMD-105-Banyuwangi-2.jpg

"TMMD ini sangat mulia. Memberikan sebuah manfaat yang lebih dari sekedar cukup," katanya.

Menurutnya, program dari TNI ini sangat diharapkan oleh semua daerah di Banyuwangi. Khususnya, daerah pedesaan. Bagi pemerintah daerah sendiri, kegiatan ini sangat membantu bagi perkembangan pembangunan daerah tertinggal.

Meningkatkan taraf hidup masyarakat, lanjut Masduki, adalah sebuah pekerjaan yang benar-benar harus diacungi dua jempol. Setelah mencapai 100 persen, ini akan memunculkan peluang-peluang ekonomi baru bagi warga setempat.

"Nantinya akan ada yang jualan gorengan. Akan ada banyak kios-kios bensin kecil-kecilan," katanya.

Gambaran tersebut, kata Masduki saat meninjau langsung dilapangan, merupakan sedikit dampak positif dari kegiatan ini. Sebenarnya, yang diharapkan utama dari kegiatan ini adalah kelancaran roda ekonomi warga desa secara makro. Karena pertanian, adalah pekerjaan paling utama di sini.

"Yang jelas, Pemerintah Daerah selalu mendukung dan bersinergi penuh dengan kegiatan TMMD 105 di Banyuwangi ini. Dalam satu minggu, tiga kali saya bisa ke lokasi," katanya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES