Indonesia Positif Ketahanan Informasi Nasional

Kapten Inf  Muyanto Cek Kebutuhan Logistik TMMD 105 Trenggalek

Kamis, 18 Juli 2019 - 12:36 | 58.36k
Kapten Inf Muyanto memastikan kebutuhan logistik Satgas TMMD 105 Trenggalek, Kamis (18/7/2019). (Foto : Istimewa)
Kapten Inf Muyanto memastikan kebutuhan logistik Satgas TMMD 105 Trenggalek, Kamis (18/7/2019). (Foto : Istimewa)
FOKUS

Ketahanan Informasi Nasional

TIMESINDONESIA, TRENGGALEK – Kapten Inf Muyanto rutin mengecek kebutuhan logoistik untuk Satgas TMMD di Desa Dompyong, Kecamatan Bendungan, Trenggalek, Kamis (18/7/2019).

Kebutuhan logistik diperuntukkan untuk material pengerjaan program TMMD Reg 105 di lokasi sasaran. Seperti kayu, besi, batu, semen, pasir hingga alat. 

Selain itu juga kebutuhan Satgas TMMD yang ada di beberapa titik. Seperti kebutuhan makan anggota yang bertempat di rumah warga. Kebutuhan makan, minum dan lainnya juga wajib diperhatikan. Tujuannya agar semua tugas terlaksana dengan baik. 

Kapten-Inf-Muyanto-2.jpg

“Kita selaku koordinator kebutuhan logistik di lapangan ya harus kita penuhi,” katanya.

Selain itu, Kapten Inf  Muyanto, juga mendatangi rumah warga tempat tinggal sementara Satgas TMMD untuk menginap. 

Selain sebagai bentuk koordinasi, kedatangannya juga silaturrohim. Sebab, anggotanya dijinkan untuk tinggal.

Hal ini agar tugas Satgas TMMD 105 berjalan lancar. Serta membangun kemanunggalan antara TNI dan warga. “Menjadi anak asuh di keluarga juga akan menambah kebersamaan dan menjalin keluarga baru,” pungkasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-13 Editor Team
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES