Olahraga

Formula E di Jakarta, Ini Rutenya

Senin, 15 Juli 2019 - 20:04 | 278.31k
Formula E. (FOTO: Wikipedia)
Formula E. (FOTO: Wikipedia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah mengusulkan rute jalur balap mobil Formula E kepada pihak panitia. 

Syafrin menjelaskan, pihak Formula E telah menetapkan dua dari lima usulan yang diajukan Pemprov DKI Jakarta terkait rute yang akan digunakan dalam ajang balap mobil internasional tersebut. 

"Sebenarnya mengusulkan 5 rute. Tapi kemudian dari penyelenggara mendesain 2," ucap Syafrin saat dikonfirmasi, Jakarta, Senin (15/7/2018).

Lanjutnya, Syafrin menjelaskan dari kedua lintasan yang dipilih oleh pihak Formula E berada disekitaran area Jakarta Pusat tepatnya Monumen Nasional (Monas). 

"Pertama adalah  jadi pitch stop-nya itu di Monas, belakangnya Stasiun Gambir. Dari Monas kemudian masuk ke Ridwan Rais kemudian masuk ke Tugu Tani," papar Syafrin. 

Adapun jalur alternatif yang kedua tepat berada di sekitaran area Lapangan Silang Monas dengan posisi pitch stop berada di Silang Monas Selatan.

"Dua alternatif itu yang kemarin mereka survei di sana. Kemudian mereka akan bawa ke forum penyelenggaranya," jelasnya. 

Sebelumnya, beredar informasi dari Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan tentang DKI Jakarta yang bakal menjadi tuan rumah dari ajang balap mobil Formula E. Maka darinya, Pemprov DKI Jakarta mengusulkan rute jalur balap yang akan digunakan kejuaraan balap mobil listrik bertaraf internasional ini.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES