Peristiwa Daerah

Jelang Muktamar 2019, PKB Situbondo Ingin Cak Imin Kembali Jadi Ketua

Sabtu, 13 Juli 2019 - 10:03 | 61.99k
Muhaimin Iskandar atau Cak Imin (FOTO: Dokumen TIMES Indonesia)
Muhaimin Iskandar atau Cak Imin (FOTO: Dokumen TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SITUBONDO – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)  Kabupaten Situbondo Jawa Timur menyatakan dukungan penuh kepada Muhaimin Iskandar atau Cak Imin untuk kembali memimpin partai berlambang bola dunia serta bintang sembilan pada periode 2019 - 2024.

Hal ini disampaikan oleh Ketua DPC PKB Kabupaten Situbondo, Gus Ali Yafie Mughni kepada TIMES Indonesia mengingat akan dilangsungkan Muktamar PKB ke 4 di Nusa Dua, Kabupaten Badung pada 20 Agustus mendatang. 

Gus Yafie, begitu akrab disapa, menjelaskan alasannya kenapa berkeinginan Cak Imin kembali menjadi pucuk pimpinan di PKB. Menurutnya Cak Imin punya prestasi dan sudah terbukti dengan meningkatkan suara PKB di tingkat nasional dan bertambahnya anggota DPR RI secara nasional.

"Prestasi Cak Imin selama mengendalikan PKB sangat luar biasa, sudah terbukti di tangannya PKB mendapatkan suara yang siginifikan secara nasional dan kursi DPR bertambah," ungkapnya, Sabtu (13/7/2019).

Menantu KH Imam Qusyairi Syam Situbondo ini, memiliki keyakinan bahwa hampir seluruh DPW dan DPC PKB secara nasional tetap menginginkan Cak Imin sebagai ketua kembali. 

"Saat ini, Cak Imin merupakan satu satunya calon yang mempunyai kepemimpinan sesuai dengan mesin partai, oleh karena itu, PKB Situbondo tetap menginginkan Cak Imin menjadi Ketua Umum kembali," ucapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Situbondo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES