Peristiwa Daerah

Ledakan Misterius Lukai Karyawan Gudang Rongsokan di Probolinggo

Rabu, 10 Juli 2019 - 21:14 | 47.55k
Lokasi ledakan benda asing, di gudang barang bekas atau rongsokan, Probolinggo, Jawa Timur. (FOTO: Happy/TIMES Indonesia)
Lokasi ledakan benda asing, di gudang barang bekas atau rongsokan, Probolinggo, Jawa Timur. (FOTO: Happy/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Seorang pekerja di gudang rongsokan, di Probolinggo, Jawa Timur, terluka parah setelah menginjak benda asing yang meledak, Rabu (10/7/2019) petang.

Akibatnya, telapak kaki kanan korban mengalami luka cukup serius. Hingga saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan ledakan benda misterius tersebut.

Dalam rekaman video amatir berdurasi satu menit, korban yang bernama Syaiful alias Matnusi, 40 tahun, warga desa Menyono, Kecamatan Kuripan, Kabupaten Probolinggo, hanya bisa terbaring kesakitan di kendaraan roda tiga yang hendak membawanya ke rumah sakit.

Lokasi kejadian, berada di gudang penimbangan barang bekas atau rongsokan. Di jalan Sunan Bonang, Kelurahan Jrebeng Wetan, Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo. Korban diketahui baru bekerja di tempat milik Nurhasan, 38 tahun itu, sekitar 15 hari terakhir.

Berdasar informasi yang dihimpun, semula korban memindahkan kardus bekas dari kendaraan ke timbangan yang ada di dalam gudang. “Saat mengangkat kardus itu, ada benda yang jatuh. Saat kembali, benda asing tersebut tak sengaja terinjak oleh korban dan langsung meledak. Kencang sekali ledakannya dan mengeluarkan asap tebal,” terang Nurhasan, Rabu petang.

Akibatnya, telapak kaki kanan korban hancur dan luka parah. Bahkan sepatu yang dikenakan korban juga hancur. Oleh warga dan pemilik gudang, korban dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapat perawatan medis.

Sementara itu, anggota Polsek Wonoasih, langsung melakukan olah tempat kejadian perkara. Mengumpulkan bukti dan meminta keterangan dari sejumlah saksi. Pihak kepolisian sejauh ini belum memastikan, benda asing tersebut merupakan bondet atau bom ikan, atau jenis bahan peledak lainnya. Sebab di lokasi kejadian, tidak ditemukan serpihan proyektil apapun.

“Namun demikian, kami masih terus melakukan penyelidikan lebih lanjut. Guna mengetahui benda asing tersebut. Serta memastikan apa sebenarnya benda asing yang meledak itu. Kami juga akan memeriksa sejumlah saksi, terkait ledakan yang melukai karyawan gudang rongsokan, di Jrebeng Wetan, Probolinggo ini,” sebut Kapolsek Wonoasih, Kompol Sukatno. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Probolinggo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES