Pendidikan

Arjuna, Pedet Persilangan Belgian Blue Lahir di Lereng Arjuno

Senin, 24 Juni 2019 - 18:07 | 100.75k
Arjuna, pedet hasil persilangan Belgian Blu dan Sapi Induk di Polbangtan Malang. (FOTO: Polbangtan Malang for TIMES Indonesia)
Arjuna, pedet hasil persilangan Belgian Blu dan Sapi Induk di Polbangtan Malang. (FOTO: Polbangtan Malang for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Satu lagi pedet (anak sapi) lahir di kampus Polbangtan Malang, Minggu, 23 Juni 2019. Arjuna, nama pedet jantan itu, adalah hasil persilangan sapi Belgian Blue dengan sapi induk bernama Orin yang merupakan peranakan fries holland (PFH) di Polbangtan Malang.

"Arjuna lahir dengan bobot badan 39 kg dalam masa bunting 9 bulan 23 hari," ujar Kepala Instalasi Ternak Besar Polbangtan Malang, Adi Susanto, MP kepada TIMES Indonesia, Senin (24/6/2019)

persilangan-Belgian-Blu-dan-Sapi-Induk.jpg

Ia menuturkan, proses kelahiran Arjuna dibantu oleh petugas kandang dan berjalan cukup lancar. Anak yang dilahirkan sehat dan sudah mampu berdiri dalam waktu kurang dari dua jam setelah dilahirkan.

BACA JUGA: Kendedes Lahir di Polbangtan Malang

Direktur Polbangtan Malang Dr Bambang Sudarmanto SPt MP menyampaikan, kelahiran kedua pedet hasil IB semen beku Belgian Blue di Polbangtan Malang semakin memperbanyak peluang bagi mahasiswa dan dosen.

"Saya bersyukur mahasiswa dan dosen bisa belajar tentang pengembangan Belgian Blue di Polbangtan Malang," ujar Bambang.

Lebih lanjut, Bambang meminta kepada komponen Polbangtan Malang untuk memanfaatkan segala aset yang dimiliki untuk kepentingan pembelajaran.

Dia berharap semua aset yang ada di Polbangtan Malang dapat dioptimalkan untuk mencapai output pembelajaran yang lebih baik, termasuk dengan adanya program pengembangan sapi Belgian Blue yang dikoordinasikan oleh Balai Embrio Ternak (BET) Cipelang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES