Wisata

Berburu Fenomena Frozen Bromo, Via Probolinggo

Kamis, 20 Juni 2019 - 13:06 | 139.96k
Kondisi embun yang membeku di permukaan pasir dan dan, di Bromo, Probolinggo, Jawa Timur. (FOTO: Happy L. Tuansyah/TIMES Indonesia)
Kondisi embun yang membeku di permukaan pasir dan dan, di Bromo, Probolinggo, Jawa Timur. (FOTO: Happy L. Tuansyah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Wisata Gunung Bromo, di Probolinggo, Jawa Timur, sudah terkenal di seluruh dunia. Kecantikan gunung berketinggian 2.329 MDPL itu, cukup menarik minat wisatawan untuk datang. Tiap tahun menjelang musim kemarau, ada fenomena unik yakni frozen bromo, yang terjadi hanya setahun sekali dan sayang untuk dilewatkan.

Fenomena langka yang terjadi setahun sekali itu, dapat ditemui di bulan Juni hingga Agustus, tiap tahunnya.

Frozen-Bromo-2.jpg

Fenomena frozen bromo sendiri, terjadi karena cuaca ekstrem. Suhu yang turun drastis, serta hembusan angin kencang, membuat embun yang menempel di dedaunan menjadi beku, atau menjadi kristal es.

Dalam video amatir berdurasi 44 detik, rekaman Erma Yunita, embun beku terjadi di sekitar tepian Laut Pasir Bromo. Cukup susah mencarinya, lantaran berada di tepian tebing yang belum tersinari matahari. Waktu yang tepat untuk menikmati fenomena ini adalah pagi hari. Antara pukul 04.00 hingga sekitar pukul 06.00 pagi.

Frozen-Bromo-3.jpg

“Seneng banget, bisa melihat kristal es, rasanya seperti di luar negeri. Pengalaman seperti ini sangat langka ya, apalagi Indonesia kan negara tropis,” terang dara asal Blitar ini, Kamis (20/6/2019).

Saat fenomena frozen Bromo terjadi, suhu udara akan turun sampai nol derajat celcius. Atau bahkan minus sekian derajat celcius.

Sensasi yang diberikan pun, begitu dingin. Seperti berada di luar negeri dengan empat musim.

Frozen-Bromo-4.jpg

Karena hawa dingin yang begitu menyengat. Bagi wisatawan yang datang berkunjung, disarankan untuk memakai pakaian tebal yang mampu menghangatkan badan.

Sejauh ini, fenomena frozen bromo, selalu mampu menarik minat wisatawan untuk berkunjung. Wisatawan yang datang, bisa menggunakan ojek kuda, maupun jeep wisata yang ada. untuk berburu fenomena frozen Bromo, di Gunung Bromo di Probolinggo ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Probolinggo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES