Politik

BW Sesalkan Ada Pihak KPU Menyusup dan Foto Barang Bukti Tanpa Izin

Rabu, 19 Juni 2019 - 17:52 | 59.15k
Ketua tim kuasa hukum BPN duet Prabowo-Sandi, Bambang Widjojanto. (FOTO: Antara)
Ketua tim kuasa hukum BPN duet Prabowo-Sandi, Bambang Widjojanto. (FOTO: Antara)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ketua tim kuasa hukum BPN duet Prabowo-Sandi, Bambang Widjojanto, mengungkapkan, jika ada pihak KPU yang menyusup saat memasukan dokumen barang bukti ke MK.

"Gini ini kan yang diloading adalah barbuk kami, kok tiba-tiba ada penyusup masuk, setelah ditanya dia orang kuasa hukum dari KPU dan dia foto-foto," ujar Bambang, di MK, Jakarta Pusat, Rabu (19/6/2019).

BW, sapaan akrab Bambang Widjojanto, ini mengatakan, sempat menanyakan izin terkait foto barang bukti tersebut. "Makanya saya tanya anda punya izin ga? Yang dizinkan yang bareng-bareng, ditunjukan tadi masuk ke sini," tegasnya.

BW sangat menyesalkan dengan prilaku kuasa hukum KPU tersebut. Menurut BW, kuasa hukum bukan hanya sekedar sebuah profesi, namun juga harus punya etika, karena ada dasar spiritual moral.

"Kalau ada lawyer yang lakukan hal tidak bermoral (menyusup saat memasukan dokumen barang bukti ke MK)  ini kan bisa berbahaya. Sayang KPU punya lawyer seperti itu. Itu menjatuhkan institusi KPU sebetulnya," tandas BW, Ketua tim kuasa hukum BPN duet Prabowo-Sandi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES