Politik

Lunasi Utang Kampanye Pileg, M Taufik Minta Gubernur Anies Gratiskan Air Bersih

Rabu, 19 Juni 2019 - 16:26 | 226.41k
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik (FOTO: Dokumen TIMES Indonesia)
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik (FOTO: Dokumen TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik bakal meminta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dalam hal ini Gubernur Anies Baswedan, untuk memberikan secara cuma-cuma suplai air bersih bagi warga ibu kota. Hal ini merupakan penagihan janji kampanye pada Pemilihan Legislatif 2019 yang sudah terlanjur dia umbar ke publik.

"Saya akan memperjuangkan itu untuk air minum PAM. Yang 10 kubik ke bawah, saya dorong kepada Pemda untuk menggratiskan," kata Taufik saat dikonfirmasi, Rabu (19/6/2019).

Menurut Taufik, penyedian fasilitas gratis bagi masyarakat seperti halnya air gratis ini merupakan tugus dan tangggungjawab pemerintah.

Untuk itu, Taufik mengaku tak keberatan bila dirinya ditunjuk Pemprov untuk membangun dialog dengan pengelola air bersih agar program air gratis ini segera teralisasi.

"Saya berani kok dialog ke pengelola air. Saya kira sudah jadi kewajiban servis pemerintah ke masyarakat," tuturnya.

Menurut hitung-hitungannya, masih kata Taufik, pengelola tidak akan merugi bila mengratiskan air bersih itu kepada Masyarakat. Meski begitu dia tak membeberkan cara dia melakukan hitung-hitungan tersebut

Selain masalah air bersih, Taufik juga berjanji bakal meminta Anies menggratiskan angkutan trasportasi di Ibu Kota.

Taufik berkata, uang Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) DKI sudah cukup untuk digelontorkan menjadi subsidi salah satu sasaran subsidi yang dimaksud Taufik adalah tarif angkutan umum di Jakarta.

"Sekarang belum. Tapi kalau duit sudah Rp 100 triliun mau diapain? kalau sudah Rp 100 triliun APBD nya mau diapain? Transportasi juga harus gratis," tandas M Taufik.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES