Peristiwa Daerah

Viral Ditemukan Bocah Laki-Laki Luka Lebam di Banyuwangi

Rabu, 19 Juni 2019 - 08:15 | 291.73k
Bocah laki laki yang ditemukan dengan luka lebam (FOTO: Istimewa)
Bocah laki laki yang ditemukan dengan luka lebam (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Sejumlah grup WhatsApp di Banyuwangi mendadak ramai dipenuhi pesan berantai soal seorang bocah laki-laki dengan kondisi wajah penuh luka lebam, tergeletak di pinggir jalan raya Watu Gong, Desa Wonosobo, Kecamatan Srono, Banyuwangi, Selasa (18/6/2019).

Dalam foto yang menyebarluas di media sosial, bocah tersebut mengalami luka lebam di bagian wajah, sedangkan di bagian tubuh lain tidak terlihat adanya luka-luka. Hanya saja di tangannya terpasang selang infus.

Dari informasi yang beredar, diperoleh keterangan bahwa bocah laki-laki tersebut tidak membawa identitas atau tanda pengenal apapun. Dia diduga mengalami kecelakaan setelah terjatuh dari motor Honda Scoopy nopol P 2656 UC yang dikendarainya.

Viralnya bocah laki-laki tersebut lalu diunggah oleh sebuah akun facebook bernama B88. Dalam postingan tersebut diketahui bocah tersebut bernama Muhammad Abid Abdillah (12) asal Dusun Krajan Baru, Desa Wonosobo, Kecamatan Srono, berdasarkan keterangan tenaga medis RSNU Mangir Rogojampi, Andi Guswanto.

Postingan tersebut menuai banyak tanggapan dari warganet, kolom komentar juga nampak penuh. Mereka menilai insiden kecelakaan yang menimpa bocah laki-laki tersebut ada sejumlah kejanggalan. Meski polisi menyebut bocah laki-laki terjatuh karena lehernya tersangkut oleh benang layang-layang, namun nampaknya warganet tetap tidak percaya.

KALAU leher tersangkut tali layangan pasti ada bekas di leher dan KALAU memang jatuh pasti kaki, tangan dan wajah pasti luka baret.....KALAU yang ini sangat ganjal sekali .....luka cuma di muka saja lukanya kayak orang habis dipukuli....leher sampai kaki gak ada luka sedikitpun, perlu di visum iku,” tulis akun tersebut.

Akun lain bahkan meminta polisi untuk melakukan visum guna mengetahui apa penyebab sebenarnya dari luka lebam di wajah bocah laki-laki tersebut.

Semuanya sudah pandai menebak bahwa kalo lakalantas pasti kulitnya sobek sobek. lha iki kayak kena bonggeman, pak polisi harap di visum dan di usut tuntas sampek ke akarnya agar semuanya dillll,” tulis akun Ayahxafazilayati Inas Hafiza.

Selain menduga ada kejanggalan, akun lain ‘Dita Cintaa II’ juga mengaku heran karena motor yang digunakan bocah laki-laki dengan luka lebam tersebut masih dalam keadaan baik-baik saja. “Lah yo kui kenek bolake layangan tapi kok lebam2 lek gk dijotosi wong. Iku sepeda ora nyapo2 gak enk seng rusak..malah areke bonyok kabeh gak masuk akal blas iki ambk kronologine,” tulis akun itu. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES