Peristiwa Daerah

Satpolair Polres Probolinggo Bantu Cari Korban Kapal Tenggelam di Perairan Madura

Selasa, 18 Juni 2019 - 13:38 | 102.60k
Kasatpolair Polres Probolinggo, AKP Slamet Prayitno memberikan imbauan pada nelayan sekitar yang ditemui. (FOTO: Happy L. Tuansyah/TIMES Indonesia)
Kasatpolair Polres Probolinggo, AKP Slamet Prayitno memberikan imbauan pada nelayan sekitar yang ditemui. (FOTO: Happy L. Tuansyah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGOSatpolair Polres Probolinggo, melakukan patroli terpadu untuk membantu pencarian korban laka laut yang terjadi di Raas, Pulau Madura. Sebab tak menutup kemungkinan, korban kapal KM Amin Jaya yang tenggelam pada Senin (17/6/2019) bisa saja hanyut ke perairan Probolinggo.

Menggunakan kapal cepat milik Satpolair, pihak kepolisian melakukan penyisiran di sepanjang perairan Probolinggo. Selain itu, pihak kepolisian juga memberikan imbauan pada nelayan yang ditemui di tengah laut. Untuk segera melapor, apabila melihat tanda-tanda korban laka laut Raas, Madura.

“Ini merupakan patroli pengimbangan, karena kejadian laka laut di Raas Madura. Sebagai antisipasi apabila ada tanda korban laka laut itu di perairan Probolinggo,” terang Kasatpolair Polres Probolinggo, AKP Slamet Prayitno, Selasa (18/6/2019).

Patroli dilakukan setidaknya hingga sepuluh mil dari bibir pantai. Dari beberapa nelayan yang ditemui di tengah laut, kebanyakan sudah mendengar adanya laka laut di Raas, Madura tersebut.

Kondisi di perairan Probolinggo saat pencarian, cenderung bersahabat. Namun demikian, polisi tetap memperingatkan nelayan, untuk waspada pada perubahan cuaca yang bisa saja terjadi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Probolinggo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES