Peristiwa Daerah

Kapolres Ponorogo Gelar Deklarasi Anti Kerusuhan untuk Indonesia Damai

Minggu, 16 Juni 2019 - 10:28 | 52.70k
Deklarasi Menolak Aksi Kerusuhan. (Foto: Marhaban/TIMES Indonesia)
Deklarasi Menolak Aksi Kerusuhan. (Foto: Marhaban/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PONOROGOKapolres Ponorogo beserta jajarannya, menggelar jalan sehat serta aksi damai menolak aksi kerusuhan, Minggu, (16/6/2019). 

 "Kegiatan ini adalah wujud cinta terhadap tanah air, marilah kita jaga dan wujudkan ketentraman dan kenyamanan agar tidak terjadi kerusuhan," ujar AKBP, Radiant, Kapolres Ponorogo. 

Radiant menambahkan, bahwa kedamaian yang tercipta merupakan cermin dari kota Ponorogo sendiri,

"Dengan begitu saya berharap masyarakat Ponorogo khususnya generasi muda milenial juga turut menjaga kondusivitas Jawa Timur," lanjutnya.

Acara yang juga rangkaian peringatan HUT ke-73 Bhayangkara, Kapolres mengajak seluruh masyarakat Ponorogo untuk tidak melupakan nilai-nilai sejarah keberadaan bangsa ini, terutama sejarah yang ada di Ponorogo ini.

"Saya berharap agar generasi penerus, dan pemuda milenial khususnya, dapat menghargai perjuangan para pahlawannya," ucapnya.

Tidak hanya jajaran kepolisian, kegiatan jalan sehat serta aksi damai menolak aksi kerusuhanjuga melibatkan Forkopimda Ponorogo, tokoh agama, tokoh ormas, kelompok milenial, dan masyarakat umum. Dalam deklarasi damai dan olahraga bersama, gerakan menolak rusuh ini juga diisi dengan hiburan serta doa bersama untuk bangsa. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Ponorogo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES