Peristiwa Daerah

Dapat Dana Rp 2 Miliar, Wali Kota Malang Minta Kelurahan Tingkatkan Pelayanan

Jumat, 14 Juni 2019 - 22:45 | 63.01k
Wali Kota Malang Sutiaji. (FOTO: Dok. TIMES Indonesia)
Wali Kota Malang Sutiaji. (FOTO: Dok. TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANGWali Kota Malang Sutiaji akan memberikan stimulus untuk setiap kelurahan dengan menggelontorkan anggaran sebesar Rp 2 M. Anggaran ini rencananya akan diberikan pada tahun 2020 mendatang.

Sutiaji menyebutkan pemberian dana ini merupakan bentuk penguatan wilayah. Ia menyebutkan dengan adanya stimulasi ini, Camat dan Lurah harus mampu menjaga hubungan yang harmonis dengan LPMK, BKM serta tokoh tokoh masyarakat.  

"Pada tahun 2020, per wilayah akan digelontor anggaran sebesar Rp 2 M. Maka saya minta ini mampu dioptimalkan untuk kemajuan masing masing wilayah kelurahan," kata Sutiaji, Jumat (14/6/2019).

Ia menyebutkan selain memberikan anggaran tersebut, Camat dan Lurah akan diberikan pembekalan dan workshop secara khusus untuk manajemen pengelolaan anggaran tersebut. "Saya minta setiap lurah untuk memperhatikan dan mempedomani hal itu," tambahnya.

Sutiaji juga meminta para lurah untuk memainkan peran pejabat struktural di bawahnya. Karena Pemerintah Daerah telah menyiapkan "tukin" atau tunjangan kinerja.

"Kinerja pegawai bukan hanya semata absensi kehadiran atau kelas jabatan, tapi ada poin konkrit terkait dengan output kinerja. Maka tidak boleh ada hanya duduk-duduk saja atau sekadar finger (absensi), namun Pak Camat dan Pak Lurah melihat dengan betul keluaran kinerja aparatnya," jelas Wali Kota Malang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES