Peristiwa Daerah

Polresta Probolinggo Lakukan Olah TKP Pembobolan ATM BNI 

Senin, 27 Mei 2019 - 14:06 | 46.42k
Olah TKP pembobolan ATM oleh Satreskrim Polresta Probolinggo. (FOTO: Happy L. Tuansyah/TIMES Indonesia)
Olah TKP pembobolan ATM oleh Satreskrim Polresta Probolinggo. (FOTO: Happy L. Tuansyah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Pasca penangkapan dua pria tak dikenal, pembobol ATM Bank BNI, Polresta Probolinggo, langsung melakukan olah tempat kejadian perkara. Polisi menyebut, kedua pelaku merupakan residivis dan spesialis pembobol ATM antar wilayah.

Unit identifikasi Satreskrim Polresta Probolinggo, langsung menggelar olah TKP, di ATM BNI jalan soekarno hatta, Kota Probolinggo, Jawa Timur. Olah tkp dilakukan dengan membawa serta dua pelaku atas nama Sugiono, warga Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah dan Susilo Hadi, warga Kota Tangerang Selatan, Jawa Barat.

Olah-TKP-Probolinggo-2.jpg

Di hadapan petugas, keduanya menjelaskan bagaimana cara membobol ATM BNI tersebut. Saat beraksi pelaku menggunakan beberapa barang pembantu. Mulai dari saklar remote, cat kaleng, pengungkit besi panjang, kartu ATM BNI dan pinset.

Mula –mula, pelaku menutup kamera pengawas atau closed circuit television di atas mesin atm dengan cat kaleng. Lalu mengganti saklar mesin atm dengan saklar remote.

Saat transaksi dan uang hampir keluar, pelaku mematikan saklar mesin atm dengan remote yang sudah terpasang sebelumnya. Sehingga pintu tempat uang keluar tetap terbuka. Saat itulah pelaku mengganjalnya dengan besi pengungkit panjang atau pinset. Lalu mengambil uang yang ada dalam mesin ATM.

“Pelaku ini ternyata residivis. Dua kali beraksi di Jawa Barat dan Jawa Tengah. Kali ini beraksi di Jawa Timur,” kata Kapolresta Probolinggo, AKBP Alfian Nurrizal, Senin (27/5/2019).

Berdasarkan keterangan pelaku, saat beraksi ada tiga orang. Dimana Susilo dan Sugiono beraksi di mesin ATM. Sementara seorang lagi berinisial ‘S’, menanti di atas mobil. Namun mengetahui rekannya tertangkap, S kabur terlebih dahulu. Hingga saat ini polisi masih melakukan pengejaran dan penyelidikan lebih lanjut.

Sementara itu, Kepala BNI cabang Kota Probolinggo, Sri Wijayanti menyebut, sejauh ini dari pihaknya tidak ada masalah keamanan. Namun aksi kejahatan para pelaku kriminal, sangat beragam. Pihak BNI mengimbau pada masyarakat. Agar segera melapor apabila menemui hal yang tidak lazim atau mengarah pada tindak kriminal, terutama saat bertransaksi dengan ATM. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Probolinggo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES