Peristiwa Daerah

Wayahe Bubar, PAC IPNU-IPPNU Ngantru Menggelar Buka Bersama

Minggu, 26 Mei 2019 - 22:18 | 207.33k
PAC IPNU IPPNU Ngantru Tulungagung (FOTO: Istimewa)
PAC IPNU IPPNU Ngantru Tulungagung (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, TULUNGAGUNG – Tulungagung - Untuk mempererat tali silaturahmi, keluarga besar Pengurus Anak Cabang (PAC) IPNU dan IPPNU Kecamatan Ngantru (IPNU-IPPNU Ngantru) mengadakan buka bersama.

Menariknya, dalam acara tersebut mereka menamainya dengan istilah Wayahe Bubar (Waktunya pergi. Red), namun bukan itu, Wayahe Bubar adalah singkatan dari wayahe buka bereng.

Acara yang diselenggarakan di Balai Desa Pucung Lor Kecamatan Ngantru Tulungagung tersebut dibuka dengan pembacaan surah al-Fatihah dan lantunan ayat suci al-Quran, kemudian dilanjutkan dengan sambutan. Dalam acara tersebut pihak panitia turut mengundang Ustaz Hasyim dari Pucung Lor untuk memberikan ceramah (26/5/2019).

"Kegiatan ini adalah kegiatan wajib PAC IPNU dan IPPNU Ngantru saat bulan Ramadhan," kata Novi selaku Ketua PAC IPPNU Ngantru.

Selain itu, Novi sangat memberikan apresiasi kepada semua undangan yang hadir. "Kami selaku pengurus PAC IPNU IPPNU Ngantru berterimakasih atas kedatangan dan sengkuyung bareng kita," imbuhnya.

Sebagai penutup acara di acara yang digagas IPNU-IPPNU Ngantru ini, Ustaz Hasyim dimintai doa sekaligus mengajak semua yang hadir untuk membatalkan puasa terlebih dahulu kemudian melaksanakan salat Maghrib berjamaah dan buka bersama sebagai pungkasan acara. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Tulungagung

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES