Indonesia Positif

Komandan Kodim 0824 Jember Hadiri Pelantikan Kepala Desa PAW

Jumat, 24 Mei 2019 - 16:30 | 53.17k
Pelaksanaan Pelantikan Kades PAW. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Pelaksanaan Pelantikan Kades PAW. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JEMBER – Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar menghadiri pelantikan 25 Kepala Desa (Kades) Pengganti Antar Waktu (PAW) yang menggantikan kepala desa yang habis masa jabatannya, Jumat (24/5/2019) di Pendapa Wahyawibawagraha, Jember, Jawa Timur.

Wakil Bupati Jember KH Abdul Muqit Arif mengatakan bahwa para kepala desa PAW yang sudah dilantik hari ini dapat mengisi dan menjalankan roda pemerintahan di tingkat desa.

Pelantikan-Kades-PAW-2.jpg

"Sehingga pelayanan dan pembangunan tetap berjalan sebagaimana mestinya, hingga dilakukannya Pemilihan Kepala Desa Serentak yang akan dilaksanakan sekitar September 2019 nanti," terang Muqit.

Komandan Kodim 0824 Jember yang hadir dan mendampingi Wakil Bupati saat menyerahkan SK Kepala Desa yang baru dilantik tersebut menyampaikan ucapan selamat kepada mereka. "Meskipun selaku pejabat PAW namun kapabilitasnya sama dengan pejabat definitif, sehingga diharapkan kiprahnya harus signifikan dalam melayani masyarakat dalam menjalankan pembangunan," harapnya. (*)

Pelantikan-Kades.jpg

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Jember

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES