Peristiwa Daerah

Sopir Mengantuk, Xenia Seruduk Petugas Amal di Banyuwangi

Minggu, 19 Mei 2019 - 13:55 | 47.56k
Mobil yang menabrak petugas amal (FOTO: Rizki Alfian/TIMESIndonesia)
Mobil yang menabrak petugas amal (FOTO: Rizki Alfian/TIMESIndonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Diduga menyetir dalam keadaan mengantuk, seorang pengemudi mobil Daihatsu Xenia nopol P 1756 VW bernama Wahyu Prasetyo (24) warga Dusun Kedungagung, Desa Sambirejo, Kecamatan Bangorejo, Banyuwangi menabrak petugas amal, Minggu (19/5/2019) pagi.

Peristiwa tersebut terjadi di jalan raya Banyuwangi Jember tepat di depan Masjid Jami’ Sabilul Mutaqqin masuk Dusun Wadungpal, Desa Tulungrejo, Kecamatan Glenmore. Usai menabrak petugas amal, mobil kemudian menghantam sepeda motor Honda Supra nopol P 3635 TU, milik Jumai warga setempat.

“Petugas amal tersebut atas nama Ahmad Baidi (66) warga Dusun, Desa Tulungrejo Kecamatan Glenmore. Korban mengalami luka pada bagian kepala hingga menyebabkan gegar otak berat,” ungkap Kanit Lantas Polsek Kalibaru, IPDA Nanang Wardhana saat dikonfirmasi.

Menurut Nanang, kronologi kejadian bermula saat mobil melaju dari arah Jember ke Banyuwangi. Sesampainya di lokasi kejadian sang sopir lepas kendali hingga menabrak petugas amal di sekitar jalan raya. Akibatnya korban terpental hingga  menyebabkan luka-luka.

“Sopir sebelumnya sempat mengeluh mengantuk. Jadi dugaan kami penyebab kecelakaan karena faktor itu,” tutur Nanang.

Beruntung dalam insiden nahas ini tidak ada korban jiwa. Hanya saja petugas amal tersebut mengalami gegar otak berat hingga harus dirawat di rumah sakit. Sedangkan kerugian material akibat kecelakaan ini ditaksir mencapai Rp 10 juta. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES