Pendidikan

Polinema Malang Gandeng PT Chandra Asri Petrochemical untuk Tingkatkan Kompetensi Mahasiswa

Sabtu, 18 Mei 2019 - 13:24 | 132.65k
Sosialisasi pengembangan karir PT Chandra Asri Petrochemical di Polinema Malang. (FOTO: Humas Polinema/TIMES Indonesia)
Sosialisasi pengembangan karir PT Chandra Asri Petrochemical di Polinema Malang. (FOTO: Humas Polinema/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANGPolinema Malang (Politeknik Negeri Malang) kembali menjalin kerjasama dengan PT Chandra Asri Petrochemical. Kerjasama tahun kedua ini diharapkan mampu menguatkan kualitas lulusan Polinema dalam persaingan dunia industri.

Wakil Direktur III Polinema, Anggit Murdani mengatakan realisasi kerjasama antara Polinema dengan PT Chandra Asri Petrochemical bisa semakin besar khususnya dalam hal rekruitmen.

“Selain rekruitmen, semoga bisa berkembang ke bidang research and development ke depannya. Semoga beasiswa yang diberikan bisa membantu studi para mahasiswa Polinema,” kata Anggit Murdani, Sabtu (18/5/2019).

Anggit mengatakan saat ini lebih dari 200 orang mahasiswa D3 Jurusan Teknik Kimia Polinema mengikuti Sosialisasi Karir dan Beasiswa dari perusahaan yang berdomisili di Provinsi Banten tersebut.

Perpanjangan kerjasama ini pun diawali dengan kegiatan Sosialisasi Karir dan tes Beasiswa tersebut dilaksanakan di lantai Delapan Auditorium Gedung Sipil Polinema, pada Rabu (15/5/2019). Sosialisasi tersebut dihadiri Pembantu Direktur III Bidang Kemahasiswaan Anggit Murdani, Ketua Job Placement Center (JPC) Polinema Bambang Soepeno dan Ketua Jurusan Teknik Kimia dan lainnya.

Sebagai informasi, pada rekruitmen tahun lalu PT Chandra Asri Petrochemical telah merekrut sebanyak enam orang mahasiswa Polinema Malang. Mahasiswa ini  diperkirakan pada bulan September 2019 mendatang sudah akan diangkat menjadi karyawan PT Chandra Asri Petrochemical. (*)

 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES