Tekno

Resmi Dipasarkan di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasi Vivo Y17

Selasa, 30 April 2019 - 00:52 | 343.60k
smartphone terbaru Vivo, yakni Vivo Y17 (FOTO: gizguide)
smartphone terbaru Vivo, yakni Vivo Y17 (FOTO: gizguide)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Vivo Indonesia secara resmi telah memasarkan smartphone terbaru Vivo, yakni Vivo Y17. Penjualan perdana/Super Selling Day untuk vivo Y17 telah dibuka per 28 April di vivo store dan mitra retail vivo yang tersebar di berbagai daerah seluruh Indonesia, serta vivo official online storeeksklusif di Akulaku.

Vivo Y17 hadir dengan fitur unggulan AI Triple Camera di kamera belakang serta baterai berkapasitas 5.000 mAh. Smartphone ini juga menghadirkan fitur pengisian cepat Dual-Engine Fast Charging untuk mendukung kebutuhan pengguna. Selain itu, Vivo Y17 juga dilengkapi fitur menarik lainnya seperti 4GB RAM /128GB ROM dan layar Ultra All Screen 6.35-inch.

Vivo Y17 juga menghadirkan fitur AI Triple Camera dengan 13MP kamera utama, AI Super Wide-Anglesebesar 8MP, dan kamera depth 2MP untuk mempertajam kedalaman hasil foto. Kehadiran 3 kamera belakang ini juga dilengkapi dengan 20MP Front Camera yang dapat diandalkan untuk hasil selfie jernih dan cerah bagi para penggemar swafoto. Kamera depan vivo Y17 juga dibekali dengan fitur AI Face Beauty yang akan membantu menyempurnakan setiap detail wajah pada hasil foto.

Pada layar, vivo Y17 mengusung desain Ultra All Screenberukuran 6.35-inci dengan rasio layar 19,3:9 yang semakin bezel-less. Dengan resolusi layar 720x1544 pixels dan rasio layar-ke-bodi sebesar 89%, pengguna dapat menikmati pengalaman terbaik saat bermain game ataupun menonton video.

Untuk menambah aksen stylish, vivo menghadirkan tampilan baru pada vivo Y17. Bagian belakang vivo Y17 dibuat melalui teknik produksi warna yang menciptakan gradasi warna artistik dan terinspirasi oleh pantulan cahaya pada air. Smartphone ini hadir dalam 2 pilihan warna, yakni Mineral Blue dan Pearl Pink.

Vivo Y17 hadir dengan kapasitas RAM 4GB dan ROM 128GB. Smartphone ini juga mendapat dukungan prosesor Octa-Core 2.3 Ghz. Selain itu, vivo Y17 juga telah mengusung FuntouchOS 9 berbasis Android Pie9.0.

Vivo Y17 juga dilengkapi Ultra Game Mode dengan dua fitur akselerasi yaitu Competition Mode. Fitur ini membuat pengalaman gaming yang tetap lancar. Di Indonesia smartphone terbaru Vivo ini dijual dengan harga Rp2.999.000. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : Tabloid Pulsa

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES