Indonesia Positif

Koramil 0818/ 07 Pakisaji Kodim 0818 Malang-Batu Gelar Lomba untuk Komunitas Difabel

Jumat, 26 April 2019 - 07:34 | 75.00k
Peringati Hari Kartini Komunitas Difabel Pakisaji Gelar Lomba. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
Peringati Hari Kartini Komunitas Difabel Pakisaji Gelar Lomba. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Komunitas Difabel Kartika Mutiara binaan Koramil 0818/ 07 Pakisaji Kodim 0818 Malang-Batu menggelar ragam lomba untuk memperingati Hari Kartini, Kamis (25/04/19).

Diantaranya lomba fashion show, menyanyi, baca puisi, bercerita dan cerdas cermat.

Kegiatan yang bertempat di halaman Makoramil 0818/ 07 Pakisaji Kab Malang ini sekaligus untuk melatih mental anak dalam berinteraksi.

Kodim-Difabel-Pakisaji-Gelar-Lomba2.jpg

Camat Pakisaji Indra Gunawan, Danramil 0818/ 07 Pakisaji Kapten Czi Widagdo, pengurus dan anggota Komunitas Pakisaji hadir dalam acara tersebut.

Babinsa Koramil 0818/ 07 Pakisaji Serda Tri Joko menjelaskan kegiatan ini untuk membangun kepercayaan diri pada anak-anak komunitas.

"Supaya mereka lebih berani dan PD dalam berinteraksi lingkungan sekitar," ungkapnya.

Lomba-peringatan-Hari-Kartini-Kodim.jpg

Ia mengaku bangga dengan anak-anak komunitas difabel yang sangat antusias mengikuti aneka lomba yang digelar. ”Sejak pertama kali kami mengumumkan akan digelar lomba, mereka sudah sangat antusias, bahkan ada anak yang mau mengikuti dua lomba sekaligus, ini luar biasa," jelas Serda Tri Joko.

Sebagai bentuk apresiasi Koramil 0818/ 07 Pakisaji Kodim 0818 Malang-Batu melalui panitia lomba memberikan bingkisan bagi anak-anak yang sudah berani tampil. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES