Indonesia Positif

Kunjungi Kodim 0818, Danrem 083 BDJ Berpesan Jaga Kondusivitas Wilayah

Kamis, 25 April 2019 - 12:52 | 75.96k
Danrem 083 Baladhika Jaya Kol Inf Bagus Suryadi Tayo usai memberi arahan kepada para prajurit Kodim 0818 Kabupaten Malang-Batu (FOTO : Binar Gumilang/TIMES Indonesia)
Danrem 083 Baladhika Jaya Kol Inf Bagus Suryadi Tayo usai memberi arahan kepada para prajurit Kodim 0818 Kabupaten Malang-Batu (FOTO : Binar Gumilang/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Komandan Korem (Danrem) 083 Baladhika Jaya, Kol Inf Bagus Suryadi Tayo berpesan kepada seluruh prajurit TNI AD di lingkungan Kodim 0818 Kabupaten Malang-Batu untuk tetap siaga penuh dalam menjaga kondusivitas wilayah pasca Pemilu 2019.

Hal ini disampaikan Danrem kepada para prajurit TNI AD saat melakukan kunjungan di Markas Kodim 0818 Kabupaten Malang-Batu di Kepanjen, Kamis, (25/4/2019).

"Tugas pengamanan kewilayahan yang diembankan kepada para prajurit Kodim tidak pernah dicabut tugasnya. Mereka tetap menjaga kondusivitas wilayah, termasuk pasca pemilu seperti sekarang," ujar 083 Baladhika Jaya, Kol Inf Bagus Suryadi Tayo kepada TIMES Indonesia.

Lebih lanjut dia menjelaskan, para prajurit TNI AD harus memiliki dedikasi tinggi dalam menjalankan tugasnya.

"Mereka harus tetap mengawal seluruh tahapan Pemilu, supaya memberikan aman kepada masyarakat," tegasnya.

Menurutnya, para prajurit TNI AD harus mengetahui jati dirinya masing-masing  untuk mempermudah tugas yang dibebankan kepada mereka. Termasuk tugas dalam mengawal jalannya seluruh tahapan Pemilu 2019.

"Maka dari itu, saya memberikan arahan serta motivasi kepada mereka pada kunjungan kali ini, supaya mereka dapat menjalankan tugas sebaik mungkin," ucapnya.

Lebih lanjut dia menjelaskan, selama ini para prajurit di Kodim 0818 sudah menjalankan tugas dengan baik. Ini terbukti pelaksanaan Pemilu 2019 si Kabupaten Malang berjalan dengan aman, damai dan kondusif.

"Suasana kondusif seperti sekarang, harus terus dipertahankan sehingga masyarakat merasakan aman, damai dan tentram," katanya

Sebagai informasi, saat melakukan kunjungan kerja tersebut, Danrem 083 Baladhika Jaya Kol Inf Bagus Suryadi Tayo didampingi Komandan Kodim 0818 Kabupaten Malang-Batu, Letkol Inf Ferry Muzzawad bersama sejumlah perwira TNI serta pejabat kodim. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES