Politik

Lius Sungkarisma: Kalau Ada Kecurangan Kita Lawan

Rabu, 24 April 2019 - 15:55 | 106.35k
Tokoh Tionghoa Lius Sungkarisma (FOTO: Edi Junaidi ds/TIMES Indonesia)
Tokoh Tionghoa Lius Sungkarisma (FOTO: Edi Junaidi ds/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Perintah untuk melawan kecurangan dalam Pemilihan Umum (Pemilu) telah dikeluarkan oleh Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Jenderal Purn Djoko Santoso. Maka, menurut tokoh Tionghoa Lius Sukaritma, sudah tidak ada lagi keraguan untuk siap melawan segala kecurang yang masif terjadi dalan Pemilu 2019.

Hal tersebut disampaikan olehLius Sukaritma, saat acara syukuran kemenangan Capres-Cawapres nomor urut 02, Prabiwi-Sandiaga Uno di Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta, Rabu (24/4/2019). "Hari ini komando sudah diberikan, lawan kecurang," kata Lius.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa dirinya bukan dilahirkan untuk berkelahi dan berperang. Namun, kata dia, banyaknya kecurangan dan ketidakadilan yang begitu masif saat pemilu ini membuat dirinya siap untuk melawan ketidakadilan.

Menurutnya, melawan ketidakadilan dan kecurangan Pemilh bukan untuk Prabowo-Sandi, akab tetapi untuk bangsa dan rakyat Indonesia.

"Saya terlahir bukan untuk perang. Tapi melihat kecurangan rezim ini kita harus lawan," tegasnya.

Sebelumnya, Ketua BPN Djoko Santoso meminta kepada seluruh relawan Prabowo-Sandi untuk melawan seluruh kecurangan yang terjadi dalam Pemilu 2019. "Seperti yang curang itu menghalangi suara rakyat, untuk itu kita tidak takut, untuk itu kita lawan. kita harus lawan," tegas Lius Sukaritma. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES