Peristiwa Nasional

Kiai Ma'ruf Amin Ungkap Tujuan Jokowi Kirim Luhut Temui Prabowo

Selasa, 23 April 2019 - 18:26 | 59.77k
Kiai Ma'ruf Amin. (dok/TI)
Kiai Ma'ruf Amin. (dok/TI)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Cawapres Kiai Ma'ruf Amin menjelaskan tujuan Jokowi mengutus Menko Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan bertemu capres rival, Prabowo. Salah satunya sebagai upaya untuk mencairkan tensi politik pascapilpres.

"Ya bagus itu supaya mencairkan. Jangan sampai ada kesan bahwa ada seperti kerusuhan, padahal gak ada. Supaya rekonsiliasi," ujar Kiai Ma’ruf Amin di Kantor MUI, Jalan Proklamasi, Jakarta, Selasa (23/4/2019).

Saat ini, di kalangan Ormas Islam juga akan diadakan semacam silaturahmi. Menurut Kiai Ma'ruf, pertemuan yangvakan dihadiri para tokoh tersebut juga memiliki tujuan sama, untuk meredam ketegangan.

Di samping itu, Kiai Ma'ruf Amin juga menginginkan, agar tensi politik pascapilpres 2019 antara dirinya, Jokowi dan kubu duet Prabowo-Sandi tidak semakin memanas.

"Negara ini harus kita dinginkan, semuanya kita ikuti aturan saja, kita tunggu supaya KPU selesai menghitung real countnya," tandas Cawapres Kiai Ma'ruf Amin. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES