Peristiwa Daerah

Jatuh ke Belerang Panas, Tour Guide Kawah Gunung Ijen Meninggal

Sabtu, 20 April 2019 - 16:22 | 751.06k
Penambangan Belerang di Kawah Gunung Ijen (Foto : Roghib Marbur/TIMESIndonesia)
Penambangan Belerang di Kawah Gunung Ijen (Foto : Roghib Marbur/TIMESIndonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Seorang pemandu wisata atau tour guide meninggal dunia setelah terjatuh di drum penampungan belerang di kawah Gunung Ijen, Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu (20/4/2019).

Korban nahas tersebut adalah Hariyanto Edi Santoso (48) warga Dusun Rejopuro, Desa Kampung Anyar, Kecamatan Glagah, Banyuwangi.

"Kejadiannya jam 5 pagi tadi. Korban berniat mengambil spot foto, kemungkinan korban pingsan dan terjatuh karena menghirup asap beracun belerang," ungkap Kapolsek Licin, AKP Hery Purnomo saat dikonfirmasi.

Menurut Kapolsek, usai terjatuh korban langsung dievakuasi oleh penambang belerang ke bawah dan dilarikan ke Puskesmas Licin untuk mendapatkan perawatan.

"Berdasarkan pemeriksaan tim medis, tubuh korban melepuh karena terkena cairan belerang panas di drum penampungan. Sehingga meninggal dunia di lokasi kejadian," pungkas Hery. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES