Peristiwa Daerah

Desa Ngadirenggo Blitar Pamerkan Ikon Desa di TPS

Rabu, 17 April 2019 - 16:28 | 136.35k
Ketua KPPS 02 Desa Ngadirenggo kecamatan Wlingi Kabupaten Blitar menunjukkan Miniatur Truk di TPS nya, Rabu (17/4/2019). (FOTO: Sholeh/TIMES Indonesia)
Ketua KPPS 02 Desa Ngadirenggo kecamatan Wlingi Kabupaten Blitar menunjukkan Miniatur Truk di TPS nya, Rabu (17/4/2019). (FOTO: Sholeh/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BLITARTPS (Tempat Pemungutan Suara) 02 Desa Ngadirenggo, Kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar, Jawa Timur memamerkan ikon andalan desa berupa miniatur truk.

."Komunitas miniatur truk sudah menjadi ikon desa ngadirenggo dan kecamatan Wlingi oleh karena itu kita publikasikan pada Pemilu ini," kata yaswito, Ketua KPPS TPS 02 desa Ngadirenggo.

Menurut Yuswito, tema miniatur truk tersebut diharapkan bisa memantik semangat warga untuk datang ke TPS dan menggunakan hak pilihnya.

"Alhamdulialaih kehadiran di TPS ini mencapai 90 persen. total 258 DPT yang hadir sampai saat jam 12.30 ini sudah 200 lebih," terangnya.

Yuswito mengambahkan, miniatur truk merupakan aset desa yang perlu dipromosikan. Tidak hanya itu, Desa Ngadirenggo adalah desa wisata sehingga menurutnya tema TPS tersebut adalah salah satu ikon penunjang Desa Ngadirenggo.

"Selain wisata air terjun Sirah kencong, wisata rafting juga wisata yang dikelola Bumdes. Kami juga miliki komunitas miniatur truk," jelasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Blitar

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES