Peristiwa Daerah

Ini Pesan Mantan Wapres RI Boediono Usai Mencoblos

Rabu, 17 April 2019 - 14:26 | 41.60k
Mantan Wakil Presiden RI, Boediono ketika mendatangi TPS 116 untuk menggunakan hak pilihnya. (FOTO: Istimwa/TIMES Indonesia)
Mantan Wakil Presiden RI, Boediono ketika mendatangi TPS 116 untuk menggunakan hak pilihnya. (FOTO: Istimwa/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, YOGYAKARTA – Lama tak muncul di publik, mantan Wakil Presiden (Wapres) RI, Boediono terlihat dalam kondisi sehat dan bugar. Guru Besar Bidang Ekonomi Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta ini ikut menggunakan hak pilihnya, Rabu (17/4/2019).

Dengan mengenakan baju batik dominan warna cokelat dibalut celana hitam, Boedino mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 116 sekitar tempat tinggalnya. Tepatnya, Perumahan Sawitsari Dusun Pikgondang Desa Condongcatur Kecamatan Depok Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Usai nyoblos, Boediono berpesan kepada masyarakat untuk kembali menyatu setelah sekian lama berbeda pandangan dalam dukung mendukung calon presiden dan calon wakil presiden. Menurutnya, pesta demokrasi lima tahunan ini salah cara mencari pemimpin lima tahunan.

“Siapa pun yang terpilih harus kita hormati. Sebab, calon presiden dan calon wakil presiden tersebut pilihan rakyat. Semoga pemimpin yang terpilih dapat membawa Indonesia semakin maju,” kata Boediono usai mencoblos. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Yogyakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES