Peristiwa Daerah

TPS Berada di Area Banjir, Pemilu 2019 di Lamongan Tetap Lancar

Rabu, 17 April 2019 - 14:04 | 31.03k
Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menanti warga Desa Tiwet, Kecamatan Kalitengah, menanti warga menyalurkan hak pilihnya di TPS yang dikepung banjir, Rabu, (17/4/2019). (FOTO: Ardiyanto/TIMES Indonesia)
Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menanti warga Desa Tiwet, Kecamatan Kalitengah, menanti warga menyalurkan hak pilihnya di TPS yang dikepung banjir, Rabu, (17/4/2019). (FOTO: Ardiyanto/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, LAMONGAN – Puluhan TPS (Tempat Pemungutan Suara) di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, yang berada di lokasi bencana banjir, tidak menemui kendala dalam pelaksanaan Pemilu 2019.

"Sampai saat ini laporan dari PPK tidak ada masalah,” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kabupaten Lamongan, Rabu, (17/4/2019).

Untuk diketahui, di wilayah Lamongan saat ini ada lima kecamatan yang dilanda banjir. Mulai dari Kecamatan Kalitengah, Turi, Glagah, Karangbiangun, dan Babat.

Petugas Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) juga memastikan tidak mengalami masalah, meski daerah-daerah tersebut sedang di landa banjir, dengan ketinggian yang bervariasi.

“Lancar (pelaksanaan Pemilu),” ujar anggota PPK Kecamatan Kalitengah, Muhammad Ariifullah.

Ariful menambahkan, meski jalan poros menuju TPS tergenang air dengan ketinggian yang bervariasi, namun tidak sampai menurunkan antusiasme masyarakat menyalurkan hak pilihnya.

“Yang hadir sementara ini juga lebih dari 70 persen. Tingkat kehadirannya per pukul 12,” ucap Ariifullah.

Lebih lanjut Ia membeberkan, di Kecamatan Kalitengah ada sebanyal 6 desa.yamg di landa banjir, di antaranya, Desa Putatkumpul, Tiwet, Bojoasri, Blajo, dan Jelakcatur. “Ada 15 TPS mas dari kurang lebih 6 desa,” tuturnya.

Sementara, di Kecamatan Turi, Lamongan, ada sebanyak 39 TPS dari 3 desa yang di landa banjir saat pelaksanaan Pemilu 2019 ini. “Kepudi, Pomahanjanggan, Putatkumpul. Akses poros yang banjir untuk TPS tidak,” kata petugas PPK Kecamatan Turi, Rozikin. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Lamongan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES