Peristiwa Daerah

Pastikan Pelaksanaan Pemilu 2019 Aman, Forpimda Kabupaten Malang Tinjau TPS

Rabu, 17 April 2019 - 12:08 | 37.32k
Forpimda Kabupaten Malang saat meninjau TPS (Foto : Binar Gumilang / TIMES Indonesia)
Forpimda Kabupaten Malang saat meninjau TPS (Foto : Binar Gumilang / TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANGForpimda Kabupaten Malang meninjau beberapa TPS untuk memastikan tahapan Pemungutan Suara pada Pemilu 2019 berlangsung aman dan damai, Rabu (17/4/2019).

Forpimda yang meninjau beberapa TPS diantaranya, Plt Bupati Malang, Drs HM Sanusi MM, Komandan Kodim 0818 Malang-Batu, Letkol Inf Ferry Muzzawad dan Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung.

Ketiganya meninjau TPS di beberapa wilayah seperti di Pakisaji dan Kepanjen. Plt Bupati Malang, Drs HM Sanusi MM mengatakan peninjauan TPS ini merupakan sinergitas yang ditunjukan oleh Forpimda Kabupaten Malang.

"Di Kabupaten Malang, unsur Forpimda selalu berjalan seiringan dan berkoordinasi dengan baik demi menjaga kondusivitas," ujarnya kepada TIMES Indonesia.

Dia melanjutkan, koordinasi dalam rangka menjaga kondusivitas kewilayahan juga ditunjukan saat peninjauan beberapa TPS pada Pemilu 2019 kali ini.

"Peninjauan ini untuk memastikan jalannya tahapan Pemungutan Suara Pemilu 2019 di Kabupaten Malang,' urainya.

Sejauh ini kata dia, pelaksanaan Pemilu 2019 di Kabupaten Malang berjalan dengan aman dan terkendali.

Hal ini kata dia, sesuai dengan tinjauan yang dilakukan oleh unsur Forpimda Kabupaten Malang. "Beberapa TPS sudah saya kunjungi bersama Bapak Kapolres dan Bapak Dandim yang hasilnya sangat memuaskan," tuturnya.

Menurutnya, tingkat partisipasi masyarakat sangat tinggi. Hal ini ditunjukan banyaknya masyarakat yang berbondong-bondong menuju TPS di sekitar rumahnya untuk menggunakan hak pilihnya.

"Saya lihat tadi banyak masyarakat yang antri TPS untuk memberikan hak suaranya. Kondisi ini tentunya sangat baik bagi pesta demokrasi di Kabupaten Malang," katanya.

Selanjutnya dia optimis melalui sinergi yang baik dilakukan Forpimda Kabupaten Malang, maka pelaksanaan Pemilu 2019 akan berjalan aman, damai, lancar dan sukses hingga perhitungan suara nanti. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES