Peristiwa Daerah

Unik, TPS di Bondowoso Ini Pakai Tema Doraemon dan Petugasnya Pakai Piama

Rabu, 17 April 2019 - 09:07 | 122.34k
Ketua KPPS bersama anggota, di TPS 10 Desa Pakuniran, Kecamatan Maesan, Bondowoso, saat memberikan pelayanan kepada pemilih, di TPS yang didesain dengan tema Doraemon. (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)
Ketua KPPS bersama anggota, di TPS 10 Desa Pakuniran, Kecamatan Maesan, Bondowoso, saat memberikan pelayanan kepada pemilih, di TPS yang didesain dengan tema Doraemon. (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BONDOWOSO – Demi menarik pemilih agar datang menggunakan hak suaranya, sebuah TPS (Tempat Pemungutan Suara) di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, menggunakan tema Doraemon, dan petugas KPPSnya menggunakan piama motif Doraemon. 

TPS 10 yang terletak di Dusun Sumber Bendo, RT 10 RW 03, Desa Pakuniran, Kecamatan Maesan itu, dipenuhi boneka Doraemon, dan tirainya pun, tak lepas dari tokoh kucing tersebut. Bahkan air mineral yang disediakan juga ada gambar Doraemon. 

Pemungutan-Suara-Unik-3.jpg

Pantauan TIMES Indonesia, tak hanya sekedar tema. Tapi di TPS itu juga terdapat quotes-quotes tentang pentingnya menyalurkan hak pilih. 

Misalnya, ‘Mungkin suara anda tak sesakti kantong ajaib Doraemon, tapi suara anda menetukan nasib bangsa lima tahun ke depan’. ‘Melalui Pemilu 2019 ini, gantungkan cita-cita anda, setinggi baling-baling bambu Doraemon’, dan beberapa quotes yang lain. 

Ketua KPPS, Hotijah mengatakan, dipilihnya tema Doraemon, selain untuk menarik perhatian pemilih. Juga merupakan harapan, agar Pemilu 2019 ini melahirkan pemimpin-pemimpin yang ‘sakti’. 

“Doraemon itu kan sakti, dan bisa membantu siapapun dengan Kantong Ajaibnya. Diharapkan pemimpin yang terpilih nanti, bisa juga ‘sakti’, yaitu menolong rakyat dengan kebijakan-kebijakannya,” kata Hotijah, saat ditemui di TPS. 

Untuk itu,, pihaknya membuat quotes yang berbunyi, ‘Pemimpin yang tepat, ibarat Doraemon. Jika Doraemon bisa mengatasi banyak masalah dengan Kantong Ajaibnya. Pemimpin yang baik, akan membantu orang banyak dengan program-programnya’.

“Doraemon itu kan juga tokoh yang selalu ceria. Harapannya, agar masyarakat menjalankan Pemilu 2019 ini, dengan riang gembira, aman, damai, adem tanpa konflik apapun,” katanya.

Pemungutan-Suara-Unik-2.jpg

Menurutnya, ide tersebut berdasarkan kesepakatan anggota KPPS, dirembukkan kemudian diputuskan desain TPS Doraemon itu. 

Ia berharap, dengan desain TPS Doraemon itu, partisipasi masyarakat atau DPT yang hadir ke TPS 10 Desa Pakuniran, mencapai 95 persen ke atas.

“Semoga sukses, lancar, masyarakat atau DPT hadir semua, untuk memilih sesuai hati nurani masing-masing,” harapnya. 

Dari data yang dihimpun, Anggota KPPS di TPS tersebut, 100 persen kaum milenial. Diantaranya, ketua KPPS Hotijah 25 tahun, Luluk 25 tahun, Vera, Aser dan Qomariah masing-masing 18 tahun, Rudi 21 tahun, dan Udi Dartok 32 tahun. 

TPS dengan tema Doraemon di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur itu, terbilang unik. Apalagi petugas KPPSnya menggunakan piama motif Doraemon. TPS tersebut juga menjadi tontonan anak kecil dan beberapa warga sekitar. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Bondowoso

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES