Peristiwa Nasional

Mensos: Dukungan TKSK Perkuat Program Layanan Sosial Masyarakat

Senin, 15 April 2019 - 10:26 | 67.02k
Mensos RI Agus Gumiwang Kartasasmita pada acara 'Konsolidasi Dan Jejaring Kerja TKSK Seluruh Indonesia'. (FOTO: Ivan Iskandaria/TIMES Indonesia).
Mensos RI Agus Gumiwang Kartasasmita pada acara 'Konsolidasi Dan Jejaring Kerja TKSK Seluruh Indonesia'. (FOTO: Ivan Iskandaria/TIMES Indonesia).

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Menteri Sosial (Mensos RI) Agus Gumiwang Kartasasmita mengapresiasi dukungan Tenaga Kerja Sosial (TKSK) terhadap pemerintah.

Menurut Mensos, hal ini akan menjadi semakin kuat jika TKSK dapat berjejaring kerja dengan berbagai pihak baik pemerintah maupun masyarakat lainnya.

"Jejaring kerja menjadi dasar bagi TKSK yang seringkali memberikan layanan langsung kepada masyarakat," kata Mensos pada acara Konsolidasi Dan Jejaring Kerja TKSK

Seluruh Indonesia di Hotel Royal Kuningan Jakarta, Senin (15/4/2019).

Mensos mengungkapkkan kegiatan konsolidasi dan jejaring kerja TKSK mempunyai arti penting dalam rangka menggali informasi, dan berbagi pengalaman serta mencapai tujuan.

"Sebagaimana kita ketahui bahwa

perkembangan masalah sosial saat ini semakin kompleks dan menuntut peran aktif stakeholder’s, baik unsur masyarakat, pemerintah maupun dunia usaha," ujarnya.

Lebihlanjut Mensos Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan di era revolusi industri 4.0 seluruh elemen masyarakat termasuk TKSK dituntut dapat menyesuaikan diri dengan kemajuan teknologi dan informatika.

Ia menekankan kemajuan teknologi dapat memberikan kemudahan untuk memperoleh berbagai layanan sosial bagi seluruh elemen masyarakat termasuk TKSK yang diharapkan dapat memberikan penguatan kepada masyarakat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES