Olahraga

Persela Lamongan Fokus Persiapan Babak 8 Besar Piala Presiden

Senin, 25 Maret 2019 - 21:55 | 58.11k
Jose Sardon (rompi oranye), mencoba menghentikan pergerakan Jefri Kurniawan dalam sesi latihan di Stadion Surajaya Lamongan, Senin (25/3/2019). (FOTO: MFA Rohmatillah/TIMES Indonesia)
Jose Sardon (rompi oranye), mencoba menghentikan pergerakan Jefri Kurniawan dalam sesi latihan di Stadion Surajaya Lamongan, Senin (25/3/2019). (FOTO: MFA Rohmatillah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, LAMONGANPersela Lamongan masih memiliki waktu beberapa hari ke depan untuk mempersiapkan diri sebelum menjalani babak 8 besar Piala Presiden kontra Madura United.

Kesempatan ini benar-benar dimanfaatkan Pelatih Persela lamongan, Aji Santoso, untuk mematangkan taktik skuat Laskar Joko Tingkir.

"Yang jelas mulai hari ini sampai hari Kamis nanti, kita latihan lebih ke taktikal untuk menghadapi Madura United, bagaimana kita bertahan, di mana kita bertahan dan bagaimana kita menyerang, dimana kita menyerang," kata Aji, usai memimpin latihan di Stadion Surajaya Lamongan, Senin (25/3/2019).

Aji mengaku tidak hanya fokus terhadap satu skema permainan, namun Ia juga menyiapkan skema lain yang siap diterapkan jika dibutuhkan. "Kita memang ada plan A dan plan B," tuturnya.

Selain menyiapkan taktik untuk waktu normal, Aji juga mempersiapkan mental anak asuhnya untuk menghadapi babak adu penalti yang sangat mungkin terjadi jika kedua tim tetap bermain imbang selama waktu normal maupun babak perpanjangan waktu.

"Tetapi saya menginginkan tidak perlu ada penalti, artinya kita berusaha untuk bisa menang," ujarnya.

Untuk itu, Pelatih asal malang ini berharap seluruh pemain Persela Lamongan berada dalam kondisi siap tempur di babak 8 besar Piala Presiden nanti. "Sehingga nanti kami bisa turun full tim untuk menghadapi pertandingan yang menggunakan single match ini," ucap Aji. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Lamongan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES