Peristiwa Daerah

Korem Datangkan Alat Berat untuk Sukseskan TMMD Kodim Jember

Minggu, 24 Maret 2019 - 22:08 | 54.88k
Sejumlah alat berat didatangkan untuk memperlancar program TMMD ke 104 Korem 0833 Baladhika Jaya.(foto: Penrem 083 Baladhika Jaya)
Sejumlah alat berat didatangkan untuk memperlancar program TMMD ke 104 Korem 0833 Baladhika Jaya.(foto: Penrem 083 Baladhika Jaya)

TIMESINDONESIA, MALANG – Korem 083 Baladhika Jaya mendatangkan alat berat untuk memperlancar program TMMD Kodim Jember (Tentara Manunggal Membangun Desa ke 104) di Desa Gunungmalang Kecamatan Sumberjambe, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Minggu (24/3/2019).  

Dansatgas TMMD Letkol Inf Arif Munawar menyebutkan program TMMD 104 berupa pengaspalan jalan ini sangat bermanfaat oleh masyarakat. Ia pun berharap program ini bisa berjalan dengan baik dan selesai tepat waktu.

“Jalan yang diperkeras dengan pengaspalan ini medannya sangat sulit,sehingga perlu pengawalan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan,” ungkap Arif Munawar.

Kehadiran Satgas TMMD Reguler Ke-104 Kodim 0824/Jember di Desa Gunungmalang Kecamatan Sumberjambe ini memang sudah membuat banyak perubahan yang sangat signifikan, baik dari segi infrastruktur yang dikerjakan maupun kamtibmas bagi Desa Gunungmalang. 

Selain itu, ia juga menyampaikan segenap prajurit Korem 083 Baladhika Jaya juga  akan terus berjuang sekuat tenaga untuk mensukseskan gelaran TMMD Kodim Jember ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES