Indonesia Positif Ketahanan Informasi Pendidikan

Ini Cara Anisah dari SD Khadijah Pandegiling Menghafal Al Quran

Minggu, 24 Maret 2019 - 14:39 | 294.10k
Anisah As Salsabila, siswi kelas 5 SD Khadijah Pandegiling, tengah setor hafalan Qur'an. Siswi yang belum genap 11 tahun tersebut sudah hafal 3 juz Al-Qur'an. (FOTO AJP/TIMES Indonesia)
Anisah As Salsabila, siswi kelas 5 SD Khadijah Pandegiling, tengah setor hafalan Qur'an. Siswi yang belum genap 11 tahun tersebut sudah hafal 3 juz Al-Qur'an. (FOTO AJP/TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Pendidikan

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Usianya belum genap 11 tahun, tetapi kemampuannya untuk menghafal Al Quran tidak perlu diragukan lagi. Anisah As Salsabila siswi kelas 5 SD Khadijah Surabaya ini sudah hafal 3 juz Al Quran.

Memang sedari dini, ia sudah diajarkan untuk membaca ayat ayat suci. Ia mengaku dorongan dari orang tua dan keluargalah yang membuatnya bersemangat.

SD-Khadijah-Pandegiling-2.jpg

"Sejak sebelum sekolah sudah diajarkan membaca Al Quran, karena ibu juga mengajar ngaji," kata Nisa sapaan akrabnya.

Ia menambahkan setiap hari saat kegiatan mengaji di sekolah semua siswa yang berada di kelas tahfidz wajib setor 2 ayat. "Setiap hari setor 2 ayat hafalan sama ustadz agar hafalan bertambah," jelasnya.

Saat ditanya bagaimana agar tetap bisa menjaga hafalannya? siswi yang bercita-cita menjadi dokter ini mengatakan selain di sekolah, di rumah juga mengulang hafalan-hafalan dibimbing oleh ibundanya.

SD Khadijah Pandegiling Surabaya memiliki program unggulan yaitu hafalan bagi yang sudah berada di kelas tahfidz targetnya adalah saat siswa siswi nanti sudah lulus tes munaqosyah bisa menghafal paling sedikit 1 Juz.

Selain Nisa ada juga beberapa siswa-siswi lain yang diwisuda setidaknya 28 wisudawan SD Khadijah Surabaya lulus tes tingkat pesantren dengan kriteria makhorijul huruf, fashohah dan tajwid dengan nilai minimal 75. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES