Peristiwa Daerah

Korban Meninggal Kecelakaan Maut di Probolinggo dapat Jasa Raharja

Sabtu, 23 Maret 2019 - 17:32 | 233.62k
Kecelakaan maut terjadi di jalur Pantura Desa Karanggeger, Kecamatan Pajarakan, Kabupaten Probolinggo. (FOTO: Dicko W/TIMES Indonesia)
Kecelakaan maut terjadi di jalur Pantura Desa Karanggeger, Kecamatan Pajarakan, Kabupaten Probolinggo. (FOTO: Dicko W/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Enam korban meninggal dunia akibat kecelakaan maut  di Probolinggo, langsung mendapat santunan Jasa Raharja. Sabtu (23/3/2019), hari ini, jenazah enam korban langsung dipulangkan ke Kecamatan Sukodono, Kabupaten Lumajang, dari kamar jenzah RSUD Waluyo Jati Kraksaan.

Hari Prabowo, Kepala Perwakilan Jasa Raharja Probolinggo Pasuruan dan Lumajang mengatakan, setelah pihaknya mendapatkan informasi tentang terjadinya kecelakaan maut yang menewaskan enam orang dan 5 orang luka-luka, pihaknya langsung berkoordinasi dengan kepolisian dan pihak rumah sakit, semua korban yang diakibatkan oleh kecelakaan maut ini dijamin oleh Jasa  Raharja.

Untuk korban meninggal dunia mendapatkan santunan kecelakaan sebesar Rp 50 juta per orang, dan untuk korban luka-luka mendapatkan santunan perawatan sebesar Rp 20 juta per orang.

“Untuk pembayaran santunan sendiri, rencana akan langsung dibayarkan pada hari ini Sabtu (23/3/2019),” kata Hari.

Sebelumnya, Kecelakaan maut terjadi di Jalur Pantura Desa Karanggeger, Kecamatan Pajarakan, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, yang mengakibatkan enam orang meninggal dunia dan lima  orang luka-luka, setelah mobil Isuzu Panther menabrak bagian belakang truk, Sabtu (23/3/2019).

Kecelakaan tersebut melibatkan mobil Panther nopol N 1037 YD menghantam truk nopol DK 3860 DN yang melaju dari arah yang sama yakni dari arah barat ke timur.

Informasi yang dihimpun TIMES Indonesia di lokasi kejadian. Korban meninggal adalah penumpang yang berada di dalam mobil Isuzu Panther. Kini para korban meninggal dan luka dalam peristiwa kecelakaan maut di Probolinggo mendapat santunan dari Jasa Raharja. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Probolinggo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES