Peristiwa Internasional

Penembakan Terjadi di  Belanda, Sejumlah Orang Terluka

Senin, 18 Maret 2019 - 19:34 | 60.64k
Polisi mengamankan lokasi penembakan di Utrecht, Belanda, 18 Maret 2019. (FOTO: REUTERS/Piroschka van de Wouw)
Polisi mengamankan lokasi penembakan di Utrecht, Belanda, 18 Maret 2019. (FOTO: REUTERS/Piroschka van de Wouw)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Belum hilang rasa sedih atas peristiwa penembakan di Selandia Baru, Senin (18/3/2019) siang pukul 10.45 waktu setempat (09:45 GMT) insiden penembakan juga terjadi di trem, di Utrecht, Belanda.

Kali ini penembakan itu terjari di sebuah trem,  kendaraan kereta listrik. Kepolisian Belanda mengatakan beberapa orang telah terluka dalam peristiwa penembakan itu.

Dilansir dari laman BBC, sejumlah orang dilaporkan terluka dalam insiden itu, setelah seorang pria melepaskan tembakan. Namun belum ada konfirmasi lebih lanjut terkait peristiwa ini.

Namun polisi belum memiliki rincian lebih lanjut tentang insiden itu dan tidak bisa mengatakan seberapa parah para korbannya.

Sebuah lapangan di dekat stasiun trem telah ditutup oleh pihak berwenang, dan petugas layanan darurat berada di lokasi. Tiga helikopter dikerahkan ke lokasi kejadian.

"Beberapa tembakan ditembakkan dalam trem dan beberapa orang terluka. Helikopter ada di tempat kejadian dan tidak ada penangkapan yang dilakukan," kata juru bicara kepolisian Belanda, Joost Lanshage, seperti dilansir Reuters pada Senin (18/3/2019).

Insiden penembakan ini juga dilaporkan laman media Inggris, The Independent. Media ini mengutip pernyataan polisi Belanda terkait peristiwa ini. Namun belum dicantumkan berapa jumlah korban terluka.

"Sejumlah orang terluka dalam penembakan di dalam sebuah trem di Kota Utrecht, Belanda," tulis mereka.

Sementara itu, dilansir dari situs berita Sky melaporkan, mengutip situs web berita AD, disebutkan seorang pria bersenjata melqkukan penembakan di trem di Utrecht, Belanda, sebelum melarikan diri dari lokasi kejadian. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : BBC

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES