Olahraga

Seri Pembuka F1 GP Australia 2019: Honda Debut, Langsung Raih Posisi Ketiga 

Senin, 18 Maret 2019 - 02:30 | 425.04k
Max Emilia Verstappe berhasil finis di urutan ke-3, pada seri pembuka GP F1 Australia 2019. (FOTO: skysports)
Max Emilia Verstappe berhasil finis di urutan ke-3, pada seri pembuka GP F1 Australia 2019. (FOTO: skysports)

TIMESINDONESIA, JAKARTAGrand Prix Formula 1 Musim 2019, ditandai dengan kembalinya pabrikan asal Jepang, setelah absen selama 11 tahun, sejak 2008. Seri pembuka berlangsung di sirkuit Grand Prix Melbourne, Australia, Minggu (17/3/2019) malam.

Pada ajang adu cepat jet darat musim ini, Honda berkolaborasi dengan Red Bull Racing ( Red Bull Racing Honda) menurunkan 2 pembalap, Max Emilia Verstappe (Belanda) dan Pierre Gasly (Prancis).

Max Verstappe pada lap ke-23 sempat memimpin balapan, namun posisi itu direbut Bottas saat Verstappe masuk pitstop. Pembalap Honda asal Belanda ini berhasil merebut podium setelah menyelesaikan balapan (52 lap) dan finis di urutan ketiga. Sementara rekan satu tim Verstappe asal Prancis, Pierre Gasly finis di urutan 11. 

Hasil "diluar dugaan" ini, terbilang menakjubkan bagi Honda yang baru kembali ke Formula 1 sejak 2008. Selain itu, posisi ke-3 yang diraih Max Verstappe membuktikan bahwa bersama tim Red Bull Racing, Honda siap mengarungi musim kompetisi dan menjadi kompetitor serius dalam perebutan juara.

Seri pembuka Formula 1 2019 di menangkan oleh pembalap Marcedes asal Finlandia, Valtteri Bottas dengan catatan waktu 58 +57.109s 0 detik. Disusul oleh juara bertahan asal Inggris, Lewis Hamilton di posisi kedua. Sementara duo Ferrari, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc harus puas berada di peringkat empat dan lima.

Posisi keenam sampai sepuluh ditempati Kevin Magnussen (Haas), Niko Hulkenberg (Renault), Kimi Raikkonen (Alfa-Romeo), Lance Stroll (Racing Point), dan Daniil Kvyat (Toro-Rosso).

Berikut hasil lengkap F1 GP Australia 2019:

1. Valtteri Bottas Mercedes 58 1:25:27.325 0
2. Lewis Hamilton Mercedes 58 +20.886s 0
3. Max Verstappen Red Bull Racing Honda 58 +22.520s 0
4. Sebastian Vettel Ferrari 58 +57.109s 0
5. Charles Leclerc Ferrari 58 +58.230s 0
6. Kevin Magnussen Haas Ferrari 58 +87.156s 0
7. Nico Hulkenberg Renault 57 +1 lap 0
8. Kimi Räikkönen Alfa Romeo Racing Ferrari 57 +1 lap 0
9. Lance Stroll Racing Point BWT Mercedes 57 +1 lap 0
10. Daniil Kvyat Scuderia Toro Rosso Honda 57 +1 lap 0
11. Pierre Gasly Red Bull Racing Honda 57 +1 lap 0
12. Lando Norris McLaren Renault 57 +1 lap 0
13. Sergio Perez Racing Point BWT Mercedes 57 +1 lap 0
14. Alexander Albon Scuderia Toro Rosso Honda 57 +1 lap 0
15. Antonio Giovinazzi Alfa Romeo Racing Ferrari 57 +1 lap 0
16. George Russell Williams Mercedes 56 +2 laps 0
17. Robert Kubica Williams Mercedes 55 +3 laps 0
NC. Romain Grosjean Haas Ferrari 29 DNF 0
NC. Daniel Ricciardo Renault 28 DNF 0
NC. Carlos Sainz McLaren Renault 9 DNF 0 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES