Peristiwa Nasional

Keluar Gedung KPK RI, Romahurmuziy Bungkam dalam Balutan Rompi Oranye

Sabtu, 16 Maret 2019 - 11:54 | 53.77k
ILUSTRASI - KPK RI. (FOTO: Istimewa)
ILUSTRASI - KPK RI. (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (Ketum PPP) Romahirmuziy keluar dari gedung KPK RI. Pria yang akrab disapa Rommy ini telah menjalani pemeriksaan usai tertangkap dalam operasi tangkap tangan (OTT) di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (15/3/2019) pagi.

Pantauan TIMES Indonesia, Rommy keluar sekitar pukul 11.45 Wib. Rommy tampak mengenakan baju berwarna putih lengkap dengan rompi oranye yang membalut tubuhnya.

Sama halnya dengan saat datang ke markas antirasuah itu, Rommy keluar tanpa mengeluarkan sepatah katapun. Mulutnya tetap bungkam melewati awak media.

Seperti diberitakan sebelumnya, Ketum PPP Romahirmuziy merupakan salah satu dari enam orang yang diamankan tim KPK RI dalam OTT di Jawa Timur. Untuk perkaranya, diduga menyangkut suap pengisian jabatan di Kementerian Agama baik pusat maupun daerah. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES