Indonesia Positif Universitas Islam Malang

Tingkatkan Kualitas SDM, Kopma IR Unisma Malang Gelar Diksarkop

Sabtu, 16 Maret 2019 - 06:55 | 64.55k
Tingkatkan Kualitas SDM, Kopma IR Unisma Malang. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
Tingkatkan Kualitas SDM, Kopma IR Unisma Malang. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
FOKUS

Universitas Islam Malang

TIMESINDONESIA, MALANG – UKM Koperasi Mahasiswa 'Ilham Ramadhan' atau Kopma IR Unisma Malang merupakan salah satu UKM unggulan di lingkungan kampus Universitas Islam Malang.

UKM tersebut senantiasa mengasah kemampuan anggota untuk berorganisasi dan berbisnis melalui berbagai kegiatan. Salah satu dari kegiatan awal sebagai masa penerimaan angota baru Kopma IR Unisma menggelar Diklat Dasar Koperasi atau Diksarkop, Sabtu (09/03/2019).

Kopma-IR-Unisma-Malang2.jpg

Acara yang bertempat di Gedung Ustman bin Affan Lt7 dan Ruang Perkuliahan F1.15 & F1.16 Unisma ini dibuka oleh Dr. Ir. H. Badat Muwakhid, M.P., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Keagamaan.

Diksarkop yang mengusung tema 'Mencetak Kader Koperasi  yang Berprestasi dan Menumbuhkan Jiwa Wirausaha' ini diikuti oleh anggota baru.

Diklat Dasar Koperasi bertujuan untuk meningkatkan dan mengembangkan pengetahuan anggota mengenai pemahaman koperasi, jati diri koperasi, serta menambah wawasan mahasiswa mengenai kewirausahaan berbasis koperasi di era revolusi industri 4.0.

Kopma-IR-Unisma-Malang3.jpg

“Di dalam jati diri koperasi haruslah menerapkan jiwa semangat berkoperasi berdasarkan asas kekeluargaan dan gotong royong untuk dapat menunjang perekonomian nasional,” jelas Elok Ning Faikoh, S.Pi, MP, Widyaiswara Ahli Pertama UPT Diklat Koperasi dan UKM Provinsi Jatim, saat memberikan materi jati diri koperasi.

Untuk itu, menjadi suatu keharusan bagi Koperasi Mahasiswa 'Ilham Ramadhan' Unisma memastikan bahwa sumber daya manusia yang dimiliki merupakan sumber daya manusia yang berkualitas.

Melalui diklat dasar koperasi diharapkan dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang dimiliki oleh Koperasi Mahasiswa 'Ilham Ramadhan' Unisma.

Wawa salah satu perserta Diksarkop mengakui kegiatan ini sangat bermanfaat bagi dirinya sebagai anggota baru. ”Diksar ini sangatlah bermanfaat bagi anggota baru kopma khusunya saya yang berasal dari fakultas kedokteran karena pengalaman dan pengetahuan yang saya peroleh disini tidak saya dapatkan di fakultas saya, sehingga dapat  menambah wawasan dan relasi saya,” ujar Wawa.

Wawa berharap bahwa diklat dasar ini mampu memberikan kesan terhadap setiap anggota yang mengikutinya juga menambah wawasan serta relasi guna menunjang anggota baru untuk berproses dalam Kopma IR Unisma Malang. Sebab anggota barulah yang akan meneruskan kepengurusan ditahun berikutnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES