Peristiwa Daerah

Pulau Dua Barat di Kepulauan Seribu Dikabarkan akan Dijual, Gubernur Anies: Belum Dapat Data 

Jumat, 15 Maret 2019 - 19:59 | 96.39k
Gambat Pulau Dua Barat Via Google Maps (Foto: Istimewa)
Gambat Pulau Dua Barat Via Google Maps (Foto: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Situs jual beli online www.99.co sempat memasang sebuah iklan tentang penjualan Pulau Dua Barat di Kepulauan Seribu, DKI Jakarta. Dalam iklan tersebut terlampir harga pulau yang dijual sebesar Rp 243 miliar.

Menanggapi hal tersebut, Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengaku belum mendapatkan data soal penjualan tersebut. Ia mengaku akan mengecek data soal penjualan tersebut.

"Saya cek dulu data-datanya belum dapat data. Belum, udah jadi headline koran sih," ucap Gubernur Anies saat ditemui di Gedung BPK Perwakilan DKI Jakarta, Jakarta Selatan, Jumat (15/3/2019).

Sebelumnya, dalam situs jual beli online tersebut terdapat data pemasang iklan penjualan tanah yang tertulis bernama Elly Puspawati Widjaja dalam profil pemasang iklan tertulis pula logo agen property LJ Hooker.

Pulau Dua Barat memiliki luas tanah yang dijual seluas 78.400 meter persegi. Sang pemasang iklan mengakui telah memiliki Sertifikat Hak Milik atas pulau tersebut. 

Dalam situs terlihat bandrol harga per meter tanah Pulau Dua Barat sebesar Rp 3,1 juta per meter.

Sebagai informasi, Pulau Dua Barat masuk sebagai wilayah administratif DKI Jakarta, dengan jarak pulau sekitar 85 kilometer dari Jakarta Utara. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES