Politik Prabowo-Sandi

Bertemu AHY, Prabowo Semakin Optimistis Menang Pilpres 2019

Kamis, 14 Maret 2019 - 23:47 | 56.01k
AHY sambangi Prabowo Subianto di kediamannya, di Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis malam, 14 Maret 2019. (FOTO: Alfi Dimyati/TIMES Indonesia)
AHY sambangi Prabowo Subianto di kediamannya, di Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis malam, 14 Maret 2019. (FOTO: Alfi Dimyati/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Di sisa waktu yang hanya tinggal 32 hari lagi, Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mengaku semakin optimistis bisa memenangkan Pilpres 2019.

Keyakinannya itu didasarkan pada perkembangan di lapangan dan kerja keras bersama partai-partai koalisinya.

"Malam ini saya terima kedatangan AHY, beliau dan kami membahas perkembangan, saling sampaikan temuan di lapangan. Beliau banyak bergerak ke daerah, kami lihat arus harapan rakyat dan kami optimis hadapi hari yang akan datang," kata Prabowo usai melakukan pertemuan dengan Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di kediamannya, di Jalan Kertanegara 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis malam, 14 Maret 2019.

"Kita rencanakan untuk sinergi (Partai Koalisi, termasuk Demokrat) di 32 hari terakhir ini, saya sangat gembira dukungan dari Partai Demokrat, dari Pak SBY, serta seluruh jajaran Partai Demokrat," imbuh dia.

Tak hanya itu, mantan Komandan Jenderal Kopassus itu juga mengaku sangat gembira, sebab, saat kunjungan ke berbagai daerah, semua partai koalisi yang tergabung dalam duet Prabowo-Sandi, termasuk Partai Demokrat solid dan kompak menggaungkan paslon 02.

"Setiap kunjungan saya selalu disambut oleh tokoh Demokrat di daerah dan masyarakat. Itu saya sampaikan apresiasi," kata Prabowo (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES