Olahraga

Gara-Gara Lemparan Botol, Panpel Arema FC Rugi 150 Juta

Kamis, 14 Maret 2019 - 23:16 | 60.48k
Pertandingan Arema Fc v Barito Putra (FOTO: Tria Adha/TIMES Indonesia)
Pertandingan Arema Fc v Barito Putra (FOTO: Tria Adha/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Sudah jatuh, tertimpa tangga. Peribahasa itu tampaknya cocok jika dialamatkan pada Panpel Arema FC dalam penyelenggaraan Grup E Piala Presiden 2019. Di saat minimnya animo penonton, mereka harus terkena hukuman Komdis berupa denda Rp 150 juta.

Dalam sidang Komdis yang digelar pada (13/3/2018), memutuskan beberapa pelanggaran. Dua diantaranya pelanggaran yang terjadi pada pertandingan di Grup E Piala Presiden 2019.

Yakni saat pertandingan Arema FC melawan Barito Putera karena adanya lemparan botol ke dalam lapangan saat pertandingan berlangsung dengan denda 75 juta. Kemudian saat Arema FC berhadapan dengan Persela Lamongan, kembali terulang lemparan botol ke dalam lapangan dan penyalaan flare oleh suporter dengan denda 75 juta.

"Hukuman ini akan menjadi bahan evaluasi bagi kami. Yang jelas Panpel sudah melaksanakan prosedur dan sistem pengamanan saat pertandingan," ungkap ketua Panpel Arema FC, Abdul Haris kepada Times Indonesia.

Soal pelanggaran tersebut, hal itu sebenarnya sudah coba diantisipasi oleh Panpel Arema FC saat Piala Presiden 2019.  Namun upaya itu terkadang tidak berjalan mulus karena kondisi yang berbeda ketika di lapangan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES