Politik Jokowi-Makruf Amin

Relawan Kiai dan Santri Nusantara Deklarasi Dukung Duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin

Senin, 18 Februari 2019 - 23:14 | 45.57k
Relawan Kiai dan Santri Nusantara saat deklarasi dukung duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin di Rumah Aspirasi, Jakarta. (FOTO: TKN for TIMES Indonesia)
Relawan Kiai dan Santri Nusantara saat deklarasi dukung duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin di Rumah Aspirasi, Jakarta. (FOTO: TKN for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kalangan santri, ulama, guru ngaji, muballigh, dan tokoh agama mendeklarasikan dukungan kepada paslon nomor urut 01 duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin di Rumah Aspirasi Rakyat, Jalan Proklamasi 46, Menteng, Jakarta, Senin (18/2/2019) malam.

Deklarasi itu didasari kesadaran bahwa pasangan duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin adalah dua sosok yang paling peduli pada nasib bangsa dan menjadi perpaduan antara umaro dan ulama. 

Deklarasi dihadiri Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Hasto Kristiyanto, Wakil Kepala Rumah Aspirasi Michael Umbas dan  M Yamin selaku Wakil Direktur Relawan duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin.

"Kita berterimakasih karena dukungan dari kiai santri ini datang dari arus bawah. Dan deklarasi ini membuktikan, bahwa isu hoaks dan fitnah yang selama ini ditujukan pada Jokowi-KH Ma'ruf Amin sebagai anti Islam sama sekali tidak benar," ujar Hasto.

Kata dia, deklarasi dari para kiai dan santri Nusantara adalah respon atas kepemimpinan duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin yang dinilai sangat Islami. Dengan demikian, isu-isu fitnah dan hoaks sudah tak lagi mempan di kalangan umat Islam.

"Jadi di Rumah Aspirasi ini, seluruh gerak dan keinginan mendukung Pak Jokowi-KH Ma'ruf Amin diterima dengan baik. Dan mereka melihat seluruh kebijakan pak Jokowi justru sangat Islami," tegas Hasto.

Deklarasi sendiri dihadiri para Ulama, Kiai, Santri, serta para tokoh relawan di Rumah Aspirasi rakyat. Diantaranya Ketua Relawan Kiai dan Santri Nusantara, KH Syamsul Maarif M.Pdi yang juga Pengasuh Quranik Studies Program. 

Menurut KH Syamsul Maarif, selain mendukung duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin  sebagai calon presiden dan wakil presiden periode 2019-2024, pihaknya juga bertekad menjaga NKRI dari ancaman disintegrasi bangsa.

"Kami bertekad dan berupaya memenangkan Capres Nomor Urut 01 dengan landasan kepribadian Ir H Joko Widodo dan Prof Dr KH Maruf Amin yang memiliki akhlakul karimah," tegas Syamsul.

Dijelaskan, kepemimpinan Jokowi maupun KH Ma'ruf Amin sudah teruji. Apalagi keduanya mempunyai pengalaman yang luas serta memiliki segudang karya nyata yang manfaatnya dirasakan oleh seluruh komponen bangsa.

Terakhir, Relawan Kiai dan Santri Nusantara mempercayakan sepenuhnya negeri ini dipimpin Duet Jokowi-KH Maruf Amin. (*)

(Baca Berita seputar pasangan capres dan cawapres duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin hanya di TIMES-Indonesia)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES