Politik Debat Pilpres 2019

BPN Klaim Tema Debat Pilpres Jilid II Sesuai dengan Visi Misi Indonesia Adil Makmur

Sabtu, 16 Februari 2019 - 17:57 | 43.45k
Debat Pilpres jilid II (Ilustrasi - TIMES Indonesia)
Debat Pilpres jilid II (Ilustrasi - TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo - Sandi mengklaim tema yang diusung dalam Debat Pilpres 2019 Jilid II sesuai dengan visi misi Indonesia Adil Makmur.

Juru bicara BPN Prabowo - Sandi, Harryadin Mahardika mengatakan narasi-narasi kampanye yang selamai ini disiarkan oleh kubunya sangat bereratan dengan debat tersebut. 

"Iya karena narasi Pak Prabowo dan Pak Sandi memang mengarah ke sektor-sektor ini", kata Harryadin dalam diskusi bertajuk 'Debat Kedua Pembuktian Kualitas Capres' di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (16/2/2019).

Selain itu, Harryadin menjelaskan bahwa rakyat akan memberikan penilaian terhadap visi misi Indonesia Adil Makmur. Meski, visi misi tersebut baru sekedar perbandingan dari capaian kepemimpinan Jokowi.

"Nanti juga mudah-mudahan ada satu jawaban dimana masyarakat bisa memberikan penilaian. Kita sudah punya ukuran untuk Pak Jokowi artinya kita sudah tahu, Pak Jokowi itu memimpin seperti ini, pencapaiaannya seperti ini", jelasnya. 

Perherlatan Debat Pilpres 2019 Jilid II yang akan berlangsung pada Minggu (17/2/2019) dengan tema energi, pangan, infrastruktur, sumber daya alam dan lingkungan hidup. BPN Prabowo - Sandi,sangat yakin tema tersebut bereratan dengan visi misi kubunya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES