Indonesia Positif

Lahirkan Kader Pembela Bangsa, PKC PMII Bali-Nusra Gelar PKL

Sabtu, 16 Februari 2019 - 01:35 | 42.25k
Pembukaan Acara Pelatihan Kader Lanjut Pengurus Koordinator Cabang Bali-Nusra (15/02). (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
Pembukaan Acara Pelatihan Kader Lanjut Pengurus Koordinator Cabang Bali-Nusra (15/02). (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, LOMBOK – Pengurus Koordinator Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Bali-Nusa Tenggara (PKC PMII Bali-Nusra) menggelar Pelatihan Kader Lanjut (PKL) Se-Bali Nusra, Jumat (15/2/2019).

Kegiatan yang bertempat di Asrama Haji Narmada, Lombok Barat itu berlangsung selama tiga hari. Pelatihan Kader Lanjut akan dilangsungkan oleh peserta puluhan kader PMII  dari berbagai daerah se-Bali Nusa Tenggara yang hadir lolos menjadi peseta Pelatihan Kader Lanjut.

Pelatihan Kader Lanjut tersebut bertema, "Meneguhkan Konsensus Berbangsa & Bernegara untuk Keutuhan NKRI". Selain kader PMII se-Bali Nusra, hadir pula tamu undangan dari berbagai Organisasi Kepemudaan (OKP) Cipayung Pllus, Kesbangpoldagri dan senior alumni PMII.

Ketua umum PKC PMII Bali-Nusra Aziz Muslim mengatakan pelatihan kader Lanjut merupkan salah satu agenda formal kaderisasi Pergerkan Mahasiswa Islam Indonesia.

"Dari pelatihan ini kami berharap dapat melahirkan kader-kader yang siap menjadi garda terdepan dalam mengkawal kemajuan bangsa dan negara," ucapnya.

“Inilah PMII. Harus bisa menjadi jawaban dari segala tantangan zaman yang ada di depan,” lanjut pria yang akrab disapa Bagong itu.

Sementara itu Sekretaris Jendral PB PMII Sabolah Al Kalamby mengatakan PMII bukan hanya menjadi objek, tetapi harus bisa mencarikan solusi terhadap persolan yang menimpa bangsa.

"Kader PMII harus bisa mencari solusi akan segala permasalahan bangsa ini,” tegas Sabolah Al Kalamby yang merupakan kader terbaik PMII NTB yang hadir mewakili PB. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES