Pendidikan

Mau Jadi Sarjana Kopi? Di Akademi Kopi Ini Sekolahnya

Jumat, 15 Februari 2019 - 17:27 | 200.87k
ILUSTRASI. (FOTO: Dok. TIMES Indonesia)
ILUSTRASI. (FOTO: Dok. TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Mau jadi sarjana kopi dengan pendidikan strata 1 (S1)? Di Akademi Kopi ini sekolahnya.  Ya, kemajuan industri kopi membuat Sekolah Tinggi Pariwisata Sahid bekerja sama dengan Hunan Normal University (HNU) Tiongkok untuk merintis pendirian program studi S-1 Akademi Kopi. 

Dilansir dari Antara, mahasiswa dalam program studi ini akan mendapatkan ‘double degree’ (gelar ganda). Sebab akan melibatkan kedua universitas untuk saling membagi porsi pengembanan pendidikan.

“Nantinya mahasiswa akan mengemban lama pendidikan empat tahun. Untuk pelajar Indonesia akan menempuh lama pendidikan tiga tahun di Indonesia dan satu tahun di HNU. Demikian sebaliknya mahasiswa HNU tiga tahun di tiongkok dan satu tahun di Indonesia,” jelas Wali Presiden Sahid Group Nugroho Budi Sukamdani.

Terobosan ini dinilai sangat baik mengingat Sahid sudah bekerja sama dengan banyak kedai kopi sebagai pencetak barista terampil. Dan Indonesia memiliki semua hal tentang kopi.

Di Tiongkok pun begitu, generasi muda di sana gemar sekali mengkonsumsi kopi sehingga sedah menjadi gaya hidup. Berbeda dengan sebelumnya yang gemar minum teh.

Program ini diharapkan mampu menjadi nafas segar bagi hubungan bilateral Indonesia dan Tiongkok.

Bagaimana, Anda tertarik dan mau jadi sarjana kopi? Jika iya, di Akademi Kopi ini sekolahnya. Tepatnya ke Sekolah Tinggi Pariwisata Sahid yang bekerja sama Hunan Normal University (HNU) Tiongkok. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES