Ekonomi

Hari Valentine, Penjual Bunga Panen Orderan

Kamis, 14 Februari 2019 - 13:40 | 39.97k
Bujang Flower Shop. (FOTO: instagram/@bujang_flowershop)
Bujang Flower Shop. (FOTO: instagram/@bujang_flowershop)

TIMESINDONESIA, MOJOKERTO – Bunga menjadi barang yang banyak dicari saat perayaan Hari Valentine. Ya, seakan sudah jamak terjadi, orang ramai-ramai membeli bunga untuk diberikan pada seseorang yang dikasihinya. Hal tersebut membuat penjual bunga panen rezeki.

Adhim, salah seorang penjual bunga yang berasal dari Pacet, Mojokerto mengatakan, di hari Valentine ia bisa meraih untung yang lebih dari hari biasanya. Antusiasme merayakan Valentine membuat ia menerima banyak orderan.

Bunga-Valentine-2.jpg

"Alhamdulillah, kalau pas Valentine bunga saya banyak yang terjual. Jauh-jauh hari orang sudah banyak yang hubungi saya. Orang banyak yang order bunga untuk dikasih ke orang tersayangnya," ucap Adhim.

Ia mengaku pada hari valentine ini penjualannya meningkat hingga 100 persen.

Kebanyakan orang memesan bunga mawar, karena dianggap bunga mawar sebagai bentuk lambang cinta. Selain satuan perbatang, Adhim juga menerima pesanan dalam bentuk bouquet. "Karena tampilannya lebih cantik ya," ungkapnya.

Adhim mengaku menjualnya dengan harga yang bervariatif. "Kalau yang paling murah ya kecil, untuk bouquet sih relatif, tergantung isi bunga dan bentuk bouquetnya, biasanya berkisar antara Rp 40.000-70.000 untuk bouquet," tambahnya.

Menyesuaikan dengan perkembangan zaman, Adhim juga menjajakan bunganya melalui akun media sosial. Melalui akun instagram @bujang_flowershop Anda dapat memesan bunga yang cantik untuk merayakan Hari Valentine bersama orang terkasih. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES