Indonesia Positif Ketahanan Informasi Pendidikan

Kodim 0824 Jember Berikan Materi Wawasan Kebangsaan Kepada Pelajar SMAN Pakusari

Senin, 11 Februari 2019 - 11:29 | 135.20k
Suasana Pemberian Materi Kedisiplinan Dan Wawasan Kebangsaan di SMAN Pakusari Jember. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
Suasana Pemberian Materi Kedisiplinan Dan Wawasan Kebangsaan di SMAN Pakusari Jember. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Pendidikan

TIMESINDONESIA, JEMBERKodim 0824 Jember memberikan wawasan kebangsaan kepada para pelajar Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) Pakusari, Jember, Minggu (10/2/2019).

Serma Iwan Abdilah, salah satu pemateri dalam kegiatan tersebut menjelaskan bahwa di era global seperti sekarang ini kemajuan informasi dan teknologi mewarnai kehidupan mayarakat, khususnya generasi muda.

Kodim-SMAN-Pakusari2.jpg

"Di kalangan inilah ancaman lunturnya rasa cinta tanah air dan rasa bela negara bahkan hampir pada generasi muda sekarang ini sudah kurang mengenal nama-nama para pahlawan yang memperjuangankan kemerdekaan Indonesia," kata Iwan kepada para pelajar di sekolah tersebut.

Pemateri lainnya, Sertu Rendra menerangkan bahwa kondisi tersebut perlu ditanggapi semua pihak termasuk Kodim 0824 Jember untuk melakukan upaya-upaya agar generasi pewaris perjuangan para pahlawan dengan memiliki pemahaman dan pengetahuan yang kuat dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Kodim-SMAN-Pakusari3.jpg

Selain materi soal wawasan kebangsaan, para pelajar juga disajikan materi mengenai dan outbond. Total pelajar yang mengikuti kegiatan tersebut mencapai 300 orang.

Menyikapi kegiatan tersebut, Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar menerangkan bahwa kegiatan tersebut merupakan upaya dalam rangka mengimbangi derasnya modernisasi ilmu pengetahuan dan teknologi. "Jangan sampai generasi muda kita lupa akan jati dirinya sebagai bangsa Indonesia," tuturnya.

Lebih lanjut,Arif juga menyampaikan bahwa kegiatan tersebut di samping dalam rangka pembinaan sumber daya manusia, khususnya pelajar dan generasi muda, juga sebagai tindak lanjut Program Satu Sekolah Satu TNI (S3T) yang telah dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten Jember bersama Kodim 0824 Jember(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES