Gaya Hidup

Merawat Bulu Kucing, Mulai dari Makanan hingga Perawatan 'Suntik Bulu'

Minggu, 10 Februari 2019 - 11:11 | 517.47k
Ilustrasi - Anak Kucing (Foto: Rahmi Yati Abrar/TIMES Indonesia)
Ilustrasi - Anak Kucing (Foto: Rahmi Yati Abrar/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTAKucing merupakan hewan menggemaskan bukan? Sebagian besar orang suka dengan hewan kecil berbulu ini. Tapi tahukah anda bagaimana cara merawat bulu kucing yang baik? Pernahkah Anda mendengar suntik bulu?

Seperti yang dijelaskan oleh drh. Sarah yang pernah bekerja di salah satu petshop di Beji, Kota Depok, Jawa Barat, merawat bulu kucing sangat mudah. Salah satunya yakni melalui makanan.

"Kalau untuk perawatan bulu, bisa kasih makan yang khusus untuk bulu," ujar dokter Sarah kepada TIMES Indonesia, Sabtu (9/2/2019).

Makanan khusus untuk bulu ini bisa Anda temukan di petshop atau toko-toko yang menyediakan perlengkapan hewan lainnya.

Kemudian selain dari nutrisi, hal wajib lainnya yang harus Anda lakukan jika ingin bulu si manis terawat adalah dengan melakukan grooming.

Anda tahu apa itu grooming? Grooming kucing yaitu memandikan kucing. Hal ini wajib apalagi bagi Anda yang memelihara kucing dengan bulu yang lebat. Seperti kucing persia, anggora dan juga jenis kucing bulu lebat lainnya.

"Kucingnya di-grooming seminggu sekali, atau 2 minggu sekali," tukas dokter Sarah.

Grooming atau memandikan kucing ini lanjutnya, bisa dilakukan sendiri di rumah. Akan tetapi hasilnya bisa kurang maksimal, sehingga lebih baik dibawa ke petshop atau salon perawatan lainnya.

Kemudian cara lain merawat bulu kucing kesayangan Anda adalah dengan memberikan suntik bulu. Pernah dengar atau Anda sudah pernah mencobanya?

Dokter Sarah menjelaskan, suntik bulu ini merupakan suntik vitamin untuk perawatan bulu. Anjurannya, bisa dilakukan dua kali dalam sebulan jika bulu kucing tidak bermasalah.

Nah, itulah beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk merawat bulu kucing kesayangan Anda. Jangan lupa perhatikan makanan, kebersihan tubuh, hingga berikan suntik bulu bila si mpus memerlukannya ya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dody Bayu Prasetyo
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES