Peristiwa Nasional

Indeks Rekomendasi Indonesia di Society 5.0 atau Masyarakat 5.0 Adalah? Ini Jawabnya

Kamis, 07 Februari 2019 - 10:47 | 431.97k
Society 5.0 atau Masyarakat 5.0. (FOTO: IStimewa)
Society 5.0 atau Masyarakat 5.0. (FOTO: IStimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – iGuides sebagai Indeks Rekomendasi Indonesia akan diluncurkan TIMES Indonesia pada Jumat, (8/2/2019) di Pulau Bali. Ini menjawab kebutuhan new society 5.0 atau masyarakat 5.0 yang ramai diperbincangkan. Masyarakat 5.0 adalah evolusi sosial masyarakat. Sedang industri 4.0 adalah perangkatnya.

Terma masyarakat 5.0 yang menjadi tema peluncuran iGuides kali ini sesungguhnya berasal dari Jepang. Dikutip dari website resmi pemerintah Jepang, pemerintah Perdana Menteri Shinzo Abe mencantumkan penerapaan dari society 5.0.

Shinzo Abe sendiri kali pertama menyampaikan visi pemerintahannya saat hadir pada pameran CeBIT di Hannover Jerman pada bulan Maret 2017.

"Ini adalah zaman di mana semua hal terhubung. Semua teknologi melebur. Inilah kedatangan society 5.0," ucap Abe kala itu sebagaimana dikutip dari laman resmi pemerintah.

Intinya, Perdana Menteri Abe mengikrarkan diri akan membuat super smart society dengan mengadopsi teknologi. Seperti artificial intelligence (AI), robotics, big data, dan drones.

“Secara sederhana society 5.0 atau masyarakat 5.0 adalah evolusi perkembangan kehidupan sosial ekonomi manusia,’’ ucap Pemred TIMES Indonesia, Yatimul Ainun.

Dijelaskan, pada tahap pertama evolusi adalah saat manusia masih pada fase berburu dimana manusia hidup berdampingan dengan alam. Mereka hidup bertani dan di hutan-hutan. Ini yang disebut Society 2.0.

”Masa ini diperkirakan berlangsung sejak 13.000 sebelum masehi. Di masa ini masyarakat telah mengenal sistem irigasi sebagai bagian dari masyarakat agrarian,’’ ucapnya mengutip sejumlah sumber.

Sedang Society 3.0, sambung Ainun, merupakan fase masyarakat industri yang lahir pada akhir abad ke 18. Masyarakat ini telah mengenal sistem produksi masal. Era ini telah ditemukannya kereta uap.

Sementara, Society 4.0 terjadi saat manusia masuk ke masyarakat informasi. Diperkirakan terjadi pada pertengahan abad ke 20. Era ini manusia telah mengenal komputer dan menemukan saluran informasi secara masif.

“Nah, society 5.0 adalah fase di mana manusia memasuki era super smart society. Era di mana big data dan teknologi telah melebur menjadi satu. Meski begitu problem social pun menjadi makin kompleks,’’ jelasnya.

Jadi intinya, masyarakat 5.0 adalah evolusi sosial masyarakat, sedang industri 4.0 adalah perangkat kerasnya. “Inilah yang diejawantahkan oleh iGuides yang menjadi platform Indeks Rekomendasi Indonesia di era society 5.0,’’ tandas Ainun. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES